Kenali Gejala Penyakit Thypus dan Cara Penularannya

waktu baca 3 menit
Selasa, 29 Okt 2013 13:37 0 50 Tamara Mega Buana
 

Gejala Penyakit ThypusIndonesia merupakan suatu negara yang memiliki iklim tropis dengan segala kejutan menakjubkan yang ada di dalamnya – ya, segalanya. Banyak hal yang dapat dikatakan menakjubkan di Indonesia, budayanya, bangsanya, adat istiadatnya, kulinernya, semuanya.

Tidak terkecuali dengan mikroba-mikroba pembawa penyakitnya. Bakteri merupakan makhluk hidup yang perkembang biakannya dirangsang oleh suhu, tropisnya iklim Indonesia membuat para bakteri pembawa penyakit semakin merajalela.

Di Indonesia, penyakit thypus atau tifoid merupakan salah satu penyakit yang dibawa oleh bakteri yang hidupnya pada iklim tropis dan memiliki jumlah penderita yang cukup banyak.

Thypus atau tifoid dibawa oleh bakteri tropis bernama Salmonella typhii (S. Typhii) yang biasanya masuk ke tubuh manusia melalui rongga mulut. Thypus biasanya disebabkan oleh tidak terjaganya kehiegenisan suatu makanan serta alat makannya, sehigga terkontaminasi oleh bakteri Salmonella typhii.

Bakteri ini biasanya masuk melalui rongga mulut lewat makanan dan minuman yang dikonsumsi seseorang, lalu turun ke usus. Di usus, bakteri ini dapat menyebabkan infeksi pada usus.

Setelah itu, dilanjutkan dengan menyebarnya bakteri tersebut melalui pembuluh darah dan sampai di limpa dan hati, di 2 organ inilah biasanya Salmonella typhii akan berkembang biak di tubuh manusia dan menggerogotinya.

Terdapat beberapa cara penularan dan gejala yang biasa ditunjukkan ketika seseorang terjangkit Thypus.

DAFTAR ISI

Demam

Demam pada seseorang yang terjangkit thypus biasanya berlangsung selama lebih dari 1 minggu dengan panas yang semakin lama semakin tinggi. Hal ini disebabkan oleh adanya perlawanan dari sel darah putih atau leukosit terhadap bakteri tersebut, sehingga suhu badan meningkat

Lidah berwarna putih

Lidah berwarna putih biasanya menandakan banyaknya kuman dan bakteri pada lidah. Penderita thypus biasanya merasa liurnya pahit, sehingga memicu nafsu makan penderita menurun.

Adanya gangguan pencernaan

Bakteri yang merambat ke usus biasanya akan menyebabkan infeksi pada usus, sehingga terjadi gangguan pencernaan seperti, diare, mual, muntah-muntah, dll.

Kesadaran terganggu

Salah satu gejala pada penderita thypus adalah demam yang melebihi jangka waktu 1 minggu dan semakin lama semakin tinggi. Demam yang semakin tinggi biasanya akan mengalami kesadaran yang terganggu seperti, mengigau atau bahkan pingsan.

Cara Penularan

  • Thypus biasanya akan menular melalui makanan yang proses pencucian bahannya tidak bersih, sehingga tercemar oleh bakteri Salmonella Typhii, dan lingkungan tempat makanan disajikan yang tidak hiegenis.
  • Alat-alat makanan dan minuman yang tidak dicuci dengan bersih, sehingga tercemar oleh bakteri pembawa thypus.
  • Penyaji makanan yang ketika mengolah makanan tersebut tidak mencuci tangannya dengan bersih terlebih dahulu juga dapat menyebabkan penyakit thypuss, karena ketika mengolah makanan, tangan menyentuh berbagai macam tempat berbeda yang penuh dengan bakteri.

Demikian beberapa gejala dan cara penularan penyakit thypus. Dari sini dapat disimpulkan bahwa Thypus merupakan penyakit yang berhubungan dengan kebersihan, jadi untuk terhindar dari penyakit Thypus dibutuhkan kehiegenisan yang terjaga dengan baik.