Kiat Membersihkan Sepatu dan Membuat Sepatu Kembali Bersinar

waktu baca 3 menit
Senin, 23 Sep 2013 20:31 0 49 Ulfah Rani
 

cara merawat sepatuSepatu adalah aksesoris yang penting dalam setiap penampilan Anda. Sepasang sepatu akan melindungi kaki Anda dari berbagai kotoran dan tanah yang keras.

Oleh karena itu sepatu cenderung kotor dan terlalu sering rusak sehingga memerlukan perawatan dan pemeliharaan rutin untuk meningkatkan kebersihan dan kenyamanan benda tersebut.

Untuk membuat dan mempertahankan sepatu Anda agar tetap tampak baru, tentunya diperlukan perawatan serta sedikit perhatian.

Sepatu terbuat dari berbagai bahan yang berbeda, mulai dari yang berbahan kulit sampai sepatu dengan bahan kanvas, dan masing-masing jenis sepatu tersebut pastinya memerlukan metode yang berbeda dalam hal pembersihan dan pemeliharaannya.

Sepasang sepatu yang terbuat dari bahan kulit tidak boleh dibersihkan dengan menggunakan air. Sedangkan sepatu yang terbuat dari kain kanvas atau bahan berbasis kain tangguh lainnya dapat dibersihkan dengan menggunakan air serta beberapa pembersih berbasis alkohol.

Berikut adalah beberapa cara sederhana untuk membersihkan sepatu Anda dan membuatnya bersinar tampak seperti baru:

DAFTAR ISI

Membersihkan Sepatu Berbahan Kulit:

• Pertama singkirkan renda atau tali sepatu Anda kemudian sikat debu serta kotoran apapun yang terdapat di sepatu Anda dengan menggunakan kain lembut atau kuas, agar tidak mengubah tekstur kulit pada sepatu Anda. Pemeliharaan ini perlu dilakukan setiap kali Anda selesai memakai sepatu Anda untuk perawatan yang tepat dan agar sepatu Anda dapat bertahan dalam jangka waktu yang panjang.

• Jika menemukan noda bandel dan sulit hilang, Anda bisa memberikan campuran air dan garam di atas sebuah kain lembut, lalu digosokkan pada sepatu. Namun jangan menggunakan air yang terlalu banyak.

• Anda juga dapat melakukan perawatan dengan menggunakan pembersih kulit sepatu komersial. Biarkan hingga kering secara alami. Sebuah sepatu berbahan kulit tidak boleh dikeringkan di bawah sinar matahari langsung karena dapat menyebabkan keretakan akibat kekeringan serta dapat menyebabkan perubahan warna.

• Tergantung pada penggunaan Anda, Anda dapat memoles sepatu kulit Anda sekali dalam seminggu atau sebulan. Gunakan krim berbasis semir sepatu untuk membuat sepatu Anda bertahan lebih lama. Setelah itu Anda dapat menerapkan beberapa tetes minyak kelapa pada kain lembut kemudian digosokkan dengan lembut pada sepatu Anda.

Tips ini dapat membantu Anda membersihkan sepatu kulit dan membuatnya bersinar serta tampak berkilau.

Membersihkan Sepatu Kets atau Sepatu Berbahan Kain Kanvas

• Setelah penggunaan, Anda bisa memulai dengan membersihkan setiap lumpur atau kotoran yang dapat disingkirkan dengan mudah. Gunakan sikat atau kain lembut untuk mengenyahkan kotoran pada permukaan sepatu Anda. Gunakan kapas untuk membersihkan kotoran yang terdapat di bagian dalam sepatu.

• Gunakan kain lembut atau bola kapas dan beberapa tetes cairan berbasis alkohol untuk menggosok serta menghapus lagi kotoran bandel yang menempel pada sepatu. Anda juga dapat menggosok sepatu Anda pada wastafel atau bak mandi dengan menggunakan sabun dan sikat.

• Tips lain untuk membersihkan sepatu berbahan kain kanvas dan membuatnya bersinar seperti baru, adalah dengan merendam sepatu Anda dengan air dingin dan menambahkan beberapa deterjen ringan. Air dingin akan membantu Anda untuk menghindari perubahan warna pada sepatu. Setelah itu tempatkan sepatu di tempat yang teduh untuk pengeringan. Kemudian Anda dapat mengambilnya satu atau dua hari tergantung pada cuaca.

• Sangat penting untuk tidak menempatkan sepatu Anda di bawah sinar matahari langsung karena akan memudarkan warna sepatu. Anda bisa mengoleskan lilin berwarna atau krim pada sepatu Anda untuk membuatnya bersinar dan terlihat baru.

(foto: channel4.com)