5 Tips Dan Cara Mengatasi Insomnia

waktu baca 2 menit
Selasa, 2 Apr 2013 10:37 0 69 Maryamah Karpov
 

insomniaInsomnia

Insomnia adalah salah satu kebiasaan buruk anak muda saat ini. Kebanyakan mereka mengalami insomnia karena terlalu sering menjelajahi dunia maya hingga larut malam atau melakukan kegiatan lain yang sebenarnya tidak menguntungkan untuk mereka. Bahkan insomnia pun membuat  pola tidur mereka berubah, yang seharusnya tidur 7-8 jam perhari sekarang sudah menjadi 4 atau 3 jam sehari. Jika terjadi secara terus menerus, tentunya dapat berakibat buruk untuk kesehatan tubuh Anda.

Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melawan insomnia.

DAFTAR ISI

1. Waktu Tidur.

Usahakan untuk menetapkan waktu tidur dan bangun setiap hari, hal ini akan membuat pola tidur Anda secara berangsur membaik. Penetapan waktu tidur ini akan membuat Anda merasa ngantuk pada saat telah tiba waktunya dan tidak lagi insomnia.

2. Suasana Kamar Yang Nyaman

Kamar tidur adalah tempat Anda untuk beristirahat dan tidur. Anda dapat mengatur suhu kamar sesuai dengan keinginan Anda, cahaya kamar,  mendengarkan musik yang berirama tenang atau lagu kegemaran Anda agar membuat Anda lebih cepat tertidur.

3.  Olahraga Teratur

Lakukan olahraga ringan seperti berenang atau berjalan secara rutin. Jangan melakukan olahraga berat yang terlalu dekat dengan waktu tidur Anda, karena akan membuat Anda tetap terjaga sepanjang malam.

4. Kurangi Kafein

Kurangi mengkonsumsi minuman yang kafein seperti teh atau kopi, terutama pada malam hari. Hal tersebut dapat mengganggu proses tertidur Anda dan susah untuk tidur nyenyak . Efek kafein dapat membuat Anda terjaga selama 24 jam. Untuk menggantikan kopi dan teh, Anda dapat mengkonsumsi minuman seperti susu hangat atau teh herbal sebelum tidur.

5. Rileks Sebelum Tidur

Mandi air hangat sebelum tidur, mendengarkan musik yang tenang atau melakukan gerakan yoga yang ringan dapat merilekskan tubuh Anda dan menenangkan perasaan serta pikiran. Tubuh yang rileks dan pikiran yang tenang akan membantu Anda untuk cepat tidur dan menjauhkan Anda dari insomnia, sehingga Anda dapat bangun dengan tubuh dan pikiran yang segar.

Selamat mencoba 🙂

 (photo: teenology101.seattlechildrens.org)