5 Makanan Penting Membantu Pembentukan Otot Pria

waktu baca 3 menit
Sabtu, 15 Nov 2014 21:08 0 1329 Gita Flozia
 

Pembentukan Otot Pria

HUMBEDE.COM – Tiap pria pasti mendambakan memiliki tubuh dengan otot-otot yang tampak  kekar. Banyak cara yang telah dilakukan tapi hasilnya belum optimal? Apakah Anda juga demikian?.

Ahli gizi Christine Rosenbloom, PhD, RD dalam webmd.com, merekomendasikan melakukan gym, di mana Anda dapat memperoleh instuksi dari pelatih bagaimana melakukan latihan pembentukan otot yang benar dan tidak  mencederai tubuh Anda.

Pelatihan yang rutin sangat penting untuk pembentukan otot. Selain itu, merupakan bagian yang penting pula dalam program kebugaran. Dengan melakukan latihan 2 sampai 3 kali per minggu selama 20 sampai 30 menit setiap kali, dapat menunjang pembentukan otot yang diharapkan.

Bagi Anda yang ingin memiliki bentuk tubuh yang ideal, tidaklah begitu sukar. Selain dengan melakukan olahraga ringan atau pun gym, minum banyak cairan dan mengonsumsi makanan kaya energi yang tepat dapat membantu Anda memahat tubuh yang didambakan.

Berikut ini beberapa makanan penting yang mengandung gizi baik untuk membangun dan membentuk otot tubuh:

DAFTAR ISI

Buah dan sayuran

Buah-buahan dan sayuran adalah fondasi awal untuk diet yang sehat. Buah dan sayuran memiliki serat, vitamin, mineral, dan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh. Sayuran mengandung sejumlah kecil protein tetapi terdapat kandungan serat tinggi yang baik untuk sistem pencernaan.

Susu rendah lemak

Susu low-fat atau rendah lemak menyediakan protein berkualitas tinggi, karbohidrat, kalium, kalsium dan vitamin penting seperti vitamin D. Rosenbloom dan Nancy Clark, RD, merekomendasikan susu cokelat sebagai minuman pemulih saat latihan pembentukan otot yang baik. “Dua cangkir susu mengandung 20 g protein, dimana protein ini dapat menstimulasi pembentukan otot “, kata Rosenbloom menambahkan.

Akan tetapi, jika tubuh Anda toleran dengan laktosa, Anda dapat mencoba mengonsumsi yogurt.

Daging tanpa lemak

Konsumsi daging tanpa lemak merupakan sumber protein, zat besi sebagai transportasi oksigen ke otot, dan asam amino termasuk leusin, yang dapat menjadi pemicu untuk pertumbuhan otot.

Telur

Telur mengandung semua asam amino esensial. Sebaiknya saat mengonsumsi, jangan membuang kuning telur. Menurut Rosenbloom, sebagian protein dalam kuning telur bersama dengan nutrisi lain seperti lutein sangat baik untuk kesehatan mata.

Kacang

Kacang – baik yang belum ataupun setelah diolah – merupakan sumber protein yang baik. Pada kacang mengandung vitamin, antioksidan, serat, dan lemak  yang dapat memperbaiki otot.

”Dasar dari setiap makan adalah karbohidrat yang sehat, protein tambahan seperti oatmeal, kacang-kacangan dan yoghurt, kombinasi keju dan sayur pada sandwich, dan salad yang mampu memicu terbentuknya otot”, kata Clark-penulis buku tentang Olahraga-Nutrisi Nancy Clarck.

Khususnya protein yang terkandung pada makanan, mampu membangun jaringan dan perbaikan otot di samping melakukan fungsi-fungsi lain, seperti memproduksi hormon dan faktor imunitas. ADA menyarankan seorang atlet sebaiknya mengonsumsi 1,2 g protein per kilogram berat badan.

***

Jadi, bagi Anda yang ingin serius dalam membentuk tubuh yang diinginkan, manfaatkanlah waktu Anda dalam menerapkan olahraga ringan ataupun gym secara teratur. Selain itu, rencana terbaik adalah mengatur diet dengan  mengonsumsi makanan bernutrisi.