Ini dia Penyebab Gusi Bengkak dan 6 Cara Mengobatinya

waktu baca 3 menit
Rabu, 18 Des 2013 22:19 0 78 Nila
 

 Penyebab Gusi BengkakApa yang berpengaruh penting terhadap timbulnya penyakit gusi bengkak?

Masalah gusi dari dahulu ternyata sudah banyak dikeluhkan oleh orang-orang dari berbagai usia, kecil hingga lanjut usia. Mulai dari sakit gusi bengkak, gusi berdarah dan perubahan warna pada gusi.

Secara umum penyebab pembengkakan pada area gusi sering terjadi karena beberapa hal yaitu pembengkakan gusi diakibatkan oleh gigi geraham bungsu yang tumbuh, gejala ini disertai dengan demam/panas tinggi. Namun Anda jangan terlalu panik, karena setelah gigi geraham bungsu keluar dengan sempurna, maka pembengkakan akan berhenti.

Pembengkakan gusi dapat juga disebabkan oleh penimbunan sisa makanan di sela-sela gigi. Terutama jika Anda kurang begitu memperhatikan kondisi gigi. Sisa makanan tersebut bisa merusak daerah mulut seperti gigi dan gusi yang menyebabkan terjadinya proses pembengkakan dengan cepat pada gusi.

Sedangkan gusi berdarah dipengaruhi oleh beberapa faktor lain seperti pendarahan sebagai akibat dari kekurangan asupan vitamin C, terlalu keras menggosok gigi, terkena tusuk gigi, ataupun tertusuk duri ikan.

Jika gusi berdarah tetap timbul tanpa penyebab di atas, maka diduga penyebab utama timbulnya penyakit itu karena seringnya terjadi pendarahan terutama pada gusi sebagai tanda awal munculnya peradangan dalam gusi.

Langkah-langkah apa yang perlu ditempuh jika Anda terkena pembengkakan pada gusi ?

DAFTAR ISI

1). Bilas mulut dengan larutan air garam

Tambahkan satu sendok makan garam halus dalam segelas air hangat, aduk sampai tercampur rata. Kumur memakai air garam hangat ini selama beberapa menit (5 menit). Ulangi proses tradisional ini hingga beberapa kali dalam sehari sampai gusi bengkak terasa ringan.

2). Kumur dengan air perasan jeruk lemon

Caranya sangat mudah yaitu peras satu buah jeruk lemon ukuran jumbo ke dalam segelas air hangat, aduk rata. Anda dapat berkumur dengan larutan ini selama kurang lebih 5 menit dalam hitungan 2-3 kali sehari secara rutin hingga gusi sehat.

3). Membersihkan gigi dengan benang gigi

Caranya adalah gunakan benang gigi yang berfungsi membersihkan sisa makanan dari sela gigi. Sisa makanan yang tidak dibersihkan dengan segera akan menimbulkan gingivitis atau salah satu jenis penyakit sebagai akibat adanya gusi bengkak dan berdarah.

4). Mengonsumsi vitamin setiap hari

Gusi bengkak juga sering terjadi karena kekurangan asupan vitamin C, asam folat atau zat besi dimana konsumsi multivitamin ini banyak membantu tubuh Anda dalam penyediaan vitamin dan mineral yang penting sebagai penjaga kesehatan tubuh.

5). Memijat gusi

Cara lain untuk menyembuhkan pembengkakan gusi adalah dengan memijat lembut bagian gusi yang sakit memakai cotton buds. Lakukan pemijatan ini minimal 5 menit dalam sehari satu kali.

Pijatan juga berfungsi bagus sebagai peningkat aliran darah ke gusi, sehingga dengan lancarnya aliran darah yang masuk ke gusi menyebabkan dapat mengurangi rasa sakit dan bengkak tersebut.

6). Propolis

Caranya yaitu teteskan ekstrak propolis ke dalam mulut terutama gusi yang bengkak. Biarkan beberapa menit lalu bilas atau kumur dengan air hangat. Rutin satu kali dalam sehari selama gusi sakit.

**

Gigi dan gusi sehat perlu asupan nutrisi cukup agar kesehatan dan kesegaran gusi tetap terjaga dan terpelihara. Selain cara-cara tersebut di atas, yang paling penting adalah sikat gigi rutin dan rajin menggunakan pasta gigi yang berformulasi cukup.

Juga sering mengonsumsi beberapa jenis makanan (terutama buah) untuk membantu kesehatan gusi dari dalam tubuh seperti susu, ikan salmon dan mackerel, buah jeruk, buah stroberi dan air putih. Jenis makanan ini kaya akan kandungan nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi Anda.