4 Tips Memilih High Heels Yang Tepat

waktu baca 2 menit
Senin, 3 Des 2012 07:25 0 57 Astrid Ivonna
 

high heelsMemilih high heels harus mempertimbangkan beberapa faktor

Sepatu high heels tidak pernah out of date bagi seorang fashionista. Tapi, terkadang fashion tidak selalu nyaman. Kesalahan dalam memilih sepatu ber-hak tinggi malah akan membuat kaki Anda cepat lelah dan membengkak. Maka dari itu, memilih sepatu ber-hak tinggi yang tepat merupakan gabungan dari gaya dan kenyamanan.

Simak artikel berikut untuk mengetahui bagaimana cara memilih high heels yang tepat untuk Anda.

DAFTAR ISI

1. Pilih Sepatu Yang Pas

Salah dalam memilih ukuran sepatu merupakan kesalahan umum yang dilakukan oleh wanita. Ingatlah ukuran kaki Anda dan jangan pernah mencoba membeli sepatu dengan ukuran yang lebih kecil atau lebih besar meskipun Anda sangat menyukai sepatu tersebut. Cara terbaik untuk menguji kenyamanan adalah dengan berdiri tegak dan mencoba untuk berjinjit, sehingga ada setidaknya satu inci ruang di bawah tumit Anda.

2. Pilih Wedges

Jika Anda tetap ingin terlihat lebih tinggi namun merasa kurang nyaman mengenakan high heels, coba gunakan wedges. Wedges akan membuat Anda merasa lebih nyaman karena permukaannya yang datar sehingga akan mengurangi resiko kaki cepat merasa lelah.

3. Pilih Heels Yang Cocok

Stiletto dan sepatu wedges tampaknya cocok pada orang yang bertubuh ramping. Sebaliknya orang bertubuh agak besar harus memakai sepatu berplatform (datar dan tinggi) karena akan memberikan tampilan yang seimbang dan proporsional. Sepatu berplatform ini berbeda dengan wedges yang masih tetap melengkung. Cone heels, kitten heels, sepatu hak berbentuk prisma, heels spool, stiletto dan wedges merupakan beberapa pilihan yang bisa dipertimbangkan bila Anda mementingkan kenyamanan.

4. Menyediakan Bantalan Sepatu

Jika Anda suka mengenakan high heels namun sering merasa cepat lelah karenanya, cobalah gunakan bantalan di sepatu Anda. Biasanya bantalan ini terbuat dari silikon. Hal ini akan membuat Anda merasa lebih nyaman. Tersedia dalam berbagai macam bentuk dan khusus dirancang untuk sepatu hak tinggi atau high heels.

(photo: theberry.com)