Tutorial Menggunakan Eyeshadow dengan Tepat

waktu baca 2 menit
Sabtu, 4 Mei 2013 22:05 0 53 Astrid Ivonna
 

tips aplikasi eye shadow

Kadang wanita menganggap remeh penggunaan eye shadow dan menganggap eye shadow hanya sebagai tambahan warna agar mata tak terlihat sayu. Padahal dengan menggunakan sedikit trik tambahan dalam penggunaannya, mata Anda bisa jadi nampak luar biasa dan beda.

Nah, untuk itu, berikut ini akan diuraikan tips mengenai bagaimana cara mengaplikasikan eyeshadow dengan tepat.

DAFTAR ISI

1. Blending.

Kunci untuk mendapatkan shadow yang benar untuk mata adalah cara membaurkan warna dengan tepat. Eye shadow yang diaplikasikan namun tidak diblend dengan rata bisa membuat warna mata jadi ter-block dan tidak natural.

Gunakan kuas yang lembut, jangan gunakan aplikator yang terbuat dari busa. Untuk menampilkan mata agar terlihat lebih lembut, arahkan kuas dalam lingkaran kecil (kelopak mata) dan gosok dengan lembut agar eye shadow merata.

2. Memakai Eye Base atau Eye Primer

Eye shadow akan bertahan lebih lama di mata jika sebelum memakainya, Anda mengaplikasikan eye base atau eye primer terlebih dahulu. Eye primer ini  biasanya berbentuk cairan atau stick yang mirip seperti foundation.

Namun jika Anda tak memiliki eye primer, Anda bisa mengakalinya dengan menggunakan concealer di kelopak mata  dan menepukkan sedikit bedak di atasnya lalu aplikasikan eye shadow.

3. Pilih Warna Yang Membuat Mata ‘Lebih Terlihat’.

Cobalah memilih warna-warna terang. Warna terang akan membuat mata Anda lebih bersinar dan segar.

Apalagi jika kulit Anda putih, permainan warna di mata bisa jadi lebih gampang untuk dilakukan. Biru, pink, silver, hijau dan ungu muda bisa jadi pilihan untuk Anda coba. Yes! Play with colour.

4. Highlight.

Beri highlight di tempat yang tepat, di ujung mata bawah alis dan di bagian ujung dalam mata. Ini akan membuat mata Anda tampak lebih terang.

5. Gunakan Shimmer Dengan Hati-Hati.

Shimmer bisa membuat kerutan atau garis halus di wajah tak terlalu nampak. Gunakan shimmer dengan warna creamy metallic.

6. Bersihkan Kuas Anda!

Kelihatannya simple, tapi tahukah Anda, jika kuas tidak dibersihkan sisa eyeshadow akan menempel di kuas. Ketika kuas digunakan kembali, bisa membuat warna eye shadow yang diaplikasikan jadi aneh.

Belum lagi sisa eyeshadow yang bisa menimbulkan bakteri. Cucilah dengan air lalu keringkan dengan suhu ruangan. Dengan cara ini juga kuas Anda jadi lebih tahan lama.

(foto: ezsmokeyeyes.com)