5 Makanan Pencegah Kanker Payudara

waktu baca 3 menit
Kamis, 26 Jun 2014 22:29 0 65 Nila
 

5 Makanan Pencegah Kanker PayudaraHUMBEDE.COM – Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang menyerang jaringan payudara, khususnya terhadap kaum wanita.

Namun tidak menutup kemungkinan kaum pria juga mudah terserang kanker payudara, meskipun kemungkinannya lebih kecil yaitu perbandingan 1 di antara 1000 calon penderita.

Pengobatan yang paling lazim dan mudah untuk dilakukan adalah melalui pembedahan dan kemoterapi maupun radiasi.

Kanker adalah suatu kondisi di mana terdapat selsel tubuh yang kehilangan kendali dan mekanisme kerja secara normal, sehingga menimbulkan gangguan pertumbuhan yang kurang sehat, terlalu cepat dan tidak terkendali. Kanker payudara (Carcinoma mammae) didefinisikan sebagai salah satu penyakit neoplasma yang cukup ganas berasal dari Parenchyma.

Selain pengobatan dilakukan dengan cara pembedahan atau kemoterapi dan radiasi, Anda yang mengetahui secara dini telah mendapatkan gejala terkena sakit kanker, dapat mencegahnya dengan jalan rutin mengonsumsi makanan pencegah kanker payudara. Makanan tersebut sebagian besar diperoleh dari buah dan sayur segar yang berwarna merah muda yang dipercaya ampuh mengurangi risiko terkena sakit kanker payudara.

Lima di antara makanan yang direkomendasikan oleh sebagian peneliti kesehatan dapat anda sediakan selalu di rumah sebagai media pertolongan pertama untuk pencegahan dan pengobatan yaitu :

DAFTAR ISI

1. Kubis merah

Kubis merah banyak mengandung senyawa indole-3-carbinol yang berpotensi besar untuk mengurangi risiko terkena kanker payudara. Konsumsinya dapat dengan cara dimakan segar atau diolah menjadi sayur, salad dan jus.

2. Delima

Bulir-bulir merah menyerupai batu permata dalam buah delima adalah merupakan media ampuh yang dapat mencegah timbulnya kanker payudara.

Beberapa penelitian kesehatan menjelaskan bahwa delima dapat memblokir enzim–enzim tertentu (aromatase) yang mampu mengubah zat androgen menjadi zat estrogen.

3. Bit

Ekstrak merah bit dapat membantu menekan tumor multiorgan dalam tes laboratorium.

Beberapa pakar kesehatan sedang mempertimbangkan buat memakai bit sebagai salah satu obat anti kanker tradisional untuk mengurangi efek samping yang beracun terhadap pemakaian beberapa obat–obatan kimia terhadap mereka yang positif terkena sakit kanker payudara.

4. Lobak

Lobak kaya akan kandungan antioksidan tinggi yang bisa membantu mengurangi penyebaran sel–sel ganas kanker payudara ke seluruh tubuh manusia.

Di samping itu, pakar kesehatan dunia menjelaskan bahwa dengan rutin mengonsumsi lobak, secara signifikan dapat menurunkan risiko Anda terkena tummor mammae.

5. Wortel

Wortel mengandung beta-karoten, seperti halnya buah jeruk. Warna merah, oranye dan keunguan pada wortel menunjukkan bahwa sayuran ini mengandung zat antioksidan tambahan sangat tinggi yang bagus untuk mencegah Anda terserang berbagai penyakit ganas.

Demikianlah lima jenis buah dan sayuran yang memberikan manfaat dan khasiat tinggi untuk mencegah Anda terserang penyakit kanker payudara, atau dapat dijadikan sebagai pengobatan alternatif alami di samping Anda harus rutin berkonsultasi dengan dokter.

Semoga bermanfaat.

 (photo: http://dingo.care2.com)