Melanin merupakan zat penentu warna kulit. Bila zat melanin dalam tubuh seseorang banyak, maka warna kulitnya akan lebih gelap dibandingkan dengan orang yang hanya memiliki sedikit zat melanin di dalam tubuh. Tahi lalat yang ada dan nampak di kulit juga merupakan zat melanin yang tidak menyebar dengan rata. Ada beberapa masalah kulit yang berhubungan dengan tidak meratanya warna kulit, antara lain hiperpigmentasi, kelainan pada kulit, dan kulit yang terlalu lama terpapar sinar matahari. Nah, kebanyakan wanita (bahkan tak jarang pria juga) menginginkan warna kulit yang putih. Untuk itu banyak yang melakukan perawatan untuk memutihkan kulit, bahkan tak jarang menggunakan bahan – bahan kimia berbahaya dan perawatan ekstrim dan ekstra mahal. Padahal sebenarnya memiliki kulit yang sehat jauh lebih penting dibandingkan dengan memiliki kulit yang putih.
Pada dasarnya, warna kulit manusia tak bisa berubah dengan cepat. Butuh waktu yang lama dan perawatan yang rutin agar kulit nampak lebih bersih, cerah dan merata. Jadi, produk pemutih yang mengklaim bisa memutihkan kulit dalam waktu yang cepat tak jarang mengandung bahan berbahaya yang bahkan bisa jadi pemicu timbulnya penyakit berbahaya bila digunakan dalam tempo waktu yang lama, antara lain, kanker kulit.
Bila Anda memiliki masalah dengan warna kulit yang tidak merata, ada baiknya untuk menggunakan bahan – bahan alami terlebih dahulu agar tak menimbulkan efek buruk pada kulit meskipun prosesnya jauh lebih lama. Misalnya dengan menggunakan pasta kentang (kentang yang telah dihaluskan), campuran air mawar dengan kacang almond yang telah ditumbuk halus atau rutin mengoleskan madu atau minyak zaitun ke kulit.
Lendir dari tanaman lidah buaya juga bisa digunakan untuk melembabkan, mendinginkan (karena mengandung anti inflamasi), dan meratakan warna kulit. Buah tomat yang telah dihancurkan juga bisa digunakan sebagai masker wajah yang berguna untuk mengatasi complexion di wajah, diamkan selama 15 menit dan bilas wajah dengan air dingin.
Cara lainnya dengan mencampurkan 1sdm susu bubuk dengan 1sdt madu alami tanpa campuran, 1sdt air perasan jeruk lemon dan 1/2 sdt minyak almond lalu aplikasikan ke wajah atau bagian tubuh lainnya dan diamkan selama 15 menit sebelum dibilas.
Jangan lupa untuk selalu menggunakan sunscreen atau tabir surya agar kulit terhindar dari efek buruk sinar matahari ketika beraktifitas di bawah sinar matahari, rajin mengkonsumsi air putih supaya kulit tetap terhidrasi dan sehat. Air putih membantu proses pengeluaran racun – racun dalam tubuh. Dan jangan lupa untuk mengkonsumsi sayur dan buah yang mengandung vitamin dan serat serta kurangi konsumsi makanan yang berminyak dan pedas.
(photo: magforwomen.com)