Vitamin A merupakan vitamin yang biasanya diidentikkan dengan mata manusia.
Ya, hal itu memang benar, sebab vitamin A adalah nutrisi yang memang dibutuhkan oleh retina mata kita untuk menyerap cahaya dan membentuk metabolite tertentu.
Dengan mengonsumsi vitamin A sesuai dengan kebutuhan tubuh, maka penglihatan kita akan menjadi lebih baik lagi atau dengan kata lain mata akan menjadi sehat.
Sementara itu dalam hal kesehatan, vitamin A memegang peranan penting untuk menjaga sistem imun dan kekebalan tubuh supaya tidak mudah terjangkit penyakit apapun.
Vitamin A juga mengandung antioksidan yang bisa mencegah masuknya radikal bebas. Vitamin A ini merupakan salah satu jenis zat gizi yang mampu larut dalam lemak dan juga berfungsi untuk memperlancar proses pertumbuhan tulang.
Vitamin A juga sering disebut dengan istilah Retinol, yang memegang peranan aktif pada tubuh kita. Kita harus mengonsumsi vitamin A dari berbagai makanan dan minuman yang mengandungnya.
DAFTAR ISI
Manfaat dari vitamin A yang baik bagi kita di antaranya adalah :
Beberapa gejala yang ditimbulkan oleh orang yang kekurangan vitamin A di antaranya adalah sebagai berikut :
Selain terdapat akibat-akibat dari kekurangan vitamin A, ternyata mengonsumsi vitamin A secara berlebihan juga dapat menimbulkan dampak buruk seperti kerusakan tulang, hati, dan gangguan penglihatan.
Salah satu tanda yang dapat timbul jika seseorang kelebihan mengonsumsi vitamin A adalah bagian kelopak mata dan telapak tangganya menjadi terlihat berwarna kuning.
Setelah mengetahui akibat-akibat dan disebabkan oleh kekurangan ataupun kelebihan vitamin A, tentu saja kita sudah sangat menyadari mahalnya kesehatan bukan?
Untuk itu, jika sudah mengalami tanda-tanda kondisi tubuh yang tidak fit, periksakanlah ke dokter. Jadi, nanti dokter jugalah yang akan memberi kita resep serta takaran vitamin A yang dibutuhkan oleh tubuh sehingga bisa pas, tidak kurang dan tidak lebih.
Maka dari itu, pentingnya mengonsumsi vitamin A harus kita sadari mulai dini. Terutama untuk para ibu yang sudah memiliki anak, bekalilah si buah hati dengan mengonsumsi vitamin A yang sesuai dengan kebutuhan tubuhnya.
Seperti yang telah dinyatakan sebelumnya, terdapat dosis-dosis penyerapan konsumsi vitamin A dari masing-masing kalangan, seperti pemberian vitamin A pada ibu, ayah, dan anak tentu saja berbeda.
Begitu juga dengan wanita biasa dan wanita yang sedang hamil atau menyusui. Pada umumnya, wanita yang sedang hamil tidak diperbolehkan mengonsumsi vitamin A dalam dosis tinggi (kurang dari 10.000 IU setiap hari).
Sementara untuk bayi di bawah 6 bulan harus kurang dari 25.000 IU yang terbagi menjadi 4 kali pemberian dalam enam bulan.
Kita dapat memperoleh vitamin A dari beberapa makanan di bawah ini :
Akan tetapi secara garis besar, vitamin A dapat kita temukan dalam 2 bentuk makanan, seperti berikut:
Maka dari itu, untuk menghasilkan tubuh yang sehat kita harus memahami pentingnya mengonsumsi vitamin A sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan tubuh.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, kesehatan sangatlah mahal. Dengan tubuh yang tidak sehat, tentu saja kita tidak dapat melakukan berbagai kegiatan sehari-hari dengan produktif.
Bahkan untuk mendapatkan kesehatan, tak jarang juga ada orang-orang yang rela mengeluarkan banyak uang serta mengikuti terapi-terapi yang cukup ekstrim, seperti tusuk jarum dan sebagainya.
Untuk itu, mulai dini kita harus mencukupi kebutuhkan vitamin A di dalam tubuh untuk mendapatkan kondisi tubuh yang optimal.