HUMBEDE.COM – Jogja adalah salah satu kota yang paling sering dikunjungi baik oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. Tidak hanya menawarkan tempat wisata yang menarik dan menyuguhkan panorama yang indah, namun Jogja juga menawarkan berbagai tempat kuliner yang siap menggoyang lidah anda dengan kelezatannya.
Jika anda pecinta kuliner, maka mungkin tempat makan di Jogja ini bisa menjadi referensi terbaik yang bisa anda kunjungi.
DAFTAR ISI
Bakmi Jawa di Jogja tentunya berbeda dan memiliki ciri khas tersendiri. Selain memiliki rasa yang gurih, Bakmi Jawa biasanya dimasak menggunakan Anglo yaitu tungku yang terbuat dari tanah liat.
Bakmi Jawa yang terkenal di kota Jogja adalah Bakmi Jawa Mbah Mo, Bakmi Jawa Kadin, Bakmi Jawa Pak Pele.
Gudeg menjadi salah satu makanan khas Jogja yang tidak bisa dilewatkan saat berada di Jogja.
Jika anda ingin menikmati kelezatan Gudeg khas Jogja, anda bisa mendatangi Gudeg Yu Djum yang berlokasi di daerah Mbarek Jalan Kaliurang. Selain itu, anda juga bisa mendatangi Gudeg Pawon yang menawarkan sensasi makan Gudeg di dapur.
Soto adalah makanan yang pastinya diketahui semua orang. Akan tetapi, di Jogja ada soto yang sangat lezat yait Soto Kadipiro yang berlokasi di Jalan Wates. Warung soto ayam ini sudah sangat terkenal dan berdiri sejak tahun 1921
Wisata kuliner lainnya yang bisa anda coba saat berada di Jogja adalah Mangut Lele Mbah Marto. Mangut Lele ini menawarkan masakan olahan berbahan dasar ikan lele. Cara masaknya pun tidak biasa karena lele harus dibakar terlebih dahulu sebelum dimasak bersama dengan kuah santan yang gurih dan pedas.
Mangut Lele Mbah Marto adalah yang paling dikenal dan berlokasi di Dusun Geneng Sewon Bantul.
Jika anda pecinta makanan pedas, maka oseng-oseng mercon Bu Narti ini bisa menjadi pilihan anda. Oseng-oseng mercon ini berada tidak jauh dari Malioboro.
Bale Raos adalah resto para bangsawan Keraton pada jaman. dahulu. Di sini, anda bisa menemukan makanan kesukaan para raja keraton
Sego Pecel atau biasa disingkat SGPC adalah salah satu makanan yang bisa anda jadikan pilihan kuliner. Pecel yang terkenal dari Madiun ini berada di seberang Fakultas Peternakan UGM. Jika anda ingin merasakan sensasi makanan yang berbeda, maka anda bisa datang ke sini.
Sate Klatak adalah sate kambingyang diracik dengan khusus sehingga memiliki keunikan tersendiri dibandingkan sate-sate lainnya. Jika anda ingin mencoba Sate Klatak ini, anda bisa langsung datang ke Pasar Jejeran Bantul atau sekitar 1 km ke selatan jika dari Terminal Giwangan.
Anda akan merasakan sensasi nikmatnya makan sate karena kelembutan dagingnya serta bumbu yang diracik secara khas.
**
Nah, itulah beberapa makanan yang bisa anda jadikan referensi untuk berkuliner ria saat berada di Jogja. Jadi, saat anda berada di Jogja sebaiknya tidak hanya mencoba mendatangi tempat wisatanya saja, namun juga jangan lupa mencicipi ragam kuliner khas Jogja yang lezat.
Selamat menikmati.