Apa Saja Hal Yang Bisa Merusak Cat Mobil?

waktu baca 2 menit
Jumat, 1 Mar 2013 11:52 0 83 Astrid Ivonna
 

cat mobil mengkilapSayang kan jika cat mobil mengkilap seperti ini, jadi rusak?

Selain penanganan dengan cara yang salah terhadap baret atau goresan pada cat mobil, ada beberapa hal lain yang bisa merusak atau membuat cat asli mobil menjadi kusam. Apa sajakah itu? Simak terus artikel berikut ini yang kami kutip dari berbagai sumber.

DAFTAR ISI

1. Kotoran Burung.

Kelihatannya memang sangat sepele, tapi sebenarnya kotoran burung itu mengandung zat asam yang bisa membuat kilau pada cat mobil Anda memudar. Apalagi bila kotoran burung yang terkena cat mobil sudah mengering. Selain merusak keindahan dan kebersihan warna cat mobil juga akan jadi memudar. Jadi, bila mobil Anda terkena kotoran burung, sebaiknya dibersihkan cepat – cepat.

2. Getah Pohon.

Kita kadang memilih untuk memarkir mobil di bawah pohon untuk menjaga agar mobil tidak terkena sinar matahari langsung. Padahal mobil yang diparkir begitu saja di bawah pohon tanpa dilapisi pelindung bisa terkena getah pohon. Sifatnya yang sangat lengket bisa berakibat buruk pada cat mobil Anda. Kalau masih basah, tentu Anda bisa menggunakan air untuk membersihkannya. Tapi, jika sudah lengket dan mengeras, sebaiknya Anda membawa mobil kesayangan Anda ke salon mobil. Karena percuma saja bila Anda membersihkannya sendiri tanpa obat khusus, bisa jadi Anda malah tambah merusak cat.

3. Penutup Mobil.

Kita kadang memilih menutup mobil dengan kain atau selimut khusus mobil untuk menjaga agar terhindar dari kotoran dan air hujan. Namun, tahukah Anda, bahwa sebenarnya penutup mobil juga bisa menjadi penyebab rusak atau memudarnya cat mobil? Ya. Air yang menempel atau tertinggal pada penutup mobil dan terkena sinar matahari bisa meninggalkan bercak seperti jamur yang sulit untuk dihilangkan. Dan bila terkena cat mobil, bisa membuatnya nampak kusam. Jadi, belilah sarung, kain ataupun selimut penutup mobil yang waterproof atau berkualitas baik.

4. Air Asin dan Hujan Asam.

Jika mobil terkena air asin atau air laut, segeralah cuci mobil Anda. Jika tidak, mobil akan berkarat dan tentunya akan mengurangi peforma mobil Anda. Selain itu, mobil juga harus segera dicuci bila sudah terkena air hujan yang mengandung asam (hujan yang turun setelah panas berhari–hari).

(photo: wihastech.com )