HUMBEDE.COM – Hemmoroid atau yang disebut wasir merupakan pembengkakan yang terjadi pada pembuluh darah rectum hingga menuju dubur (anus). Vena hemoroid terletak di bawah rektum hingga anus. Ketika terjadi pembengkakan, penderita akan merasa sakit dimana dinding pembuluh darah menggeliat, tipis, dan perih ketika buang air besar.
DAFTAR ISI
Di Indonesia, wasir lebih dikenal dengan sebutan Ambeien. Dilansir dari webmd.com, wasir diklasifikasikan ke dalam dua kategori umum, yaitu:
Wasir internal terletak cukup jauh di dalam rectum. Sulit untuk menemukan wasir ini pada penderita. Pendarahan yang terjadi adalah satu-satunya tanda kemungkinan penderita mengalami wasir.
Pada wasir internal yang prolaps, akan mengalami pembesaran dan terjadi penonjolan diluar sfingter anal (pembukaan dan penutupan anus). Jika demikian, Wasir ini dapat terlihat dan dirasakan nyeri karena disekitar anus penderita terdapat syaraf-syaraf sensor.
Wasir internal biasanya surut dan kembali ke dalam posisi rectum semula; atau penderita dapat dengan lembut mendorong secara perlahan kembali ke tempatnya.
Wasir ekternal berada di sekitar anus dan dapat menimbulkan rasa nyeri. Ketika penderita wasir pada posisi duduk yang cukup lama, wasir eksternal ini akan mengalami prolaps, yaitu wasir eksternal yang berada di dalam akan ke luar anus.
Hal ini menyebabkan terjadinya wasir eksternal trhombosis, yaitu pembentukan gumpalan darah pada wasir eksternal prolaps, sehingga menyebabkan kondisi yang sangat menyakitkan. Pada wasir eksternal thrombosed berwarna ungu atau biru, dan bisa berdarah.
Tergantung apakah penderita mengalami wasir internal ataupun eksternal, akan mengalami inflamasi vena yang dapat menyebabkan kegatalan, pendarahan sekitar anus, dan nyeri yang tak tertahankan.
Gejala umum yang sering ditemukan pada wasir internal adalah pendarahan hebat di sekitar anus. Pendarahan ini dapat terlihat jelas pada feses ketika penderita buang air besar ataupun pada pakaian dalam yang digunakan.
Begitupula pada gumpalan darah-diketahui sebagai wasir thrombosis- yang memicu terjadinya wasir external. Penderita yang mengalami wasir ini sering merasa tidak nyaman beraktivitas, dimana diakibatkan dari benjolan yang muncul di sekitar anus.
Penyebab paling utama munculnya wasir adalah duduk dalam waktu yang cukup lama, membersihkan hajat sekitar dubur secara kasar, konstipasi, konsumsi makanan pedas dan mustard, serta minuman berkafein dan alkohol. Selain itu, obesitas, diare kronis dan hubungan intim melalui anal dapat menjadi faktor terjadinya pula wasir.
Bagi penderita yang mengalami wasir, Anda tak perlu cemas. Berikut ini beberapa cara mengatasi wasir:
**
Nah, itulah beberapa penyebab terjadinya wasir dan cara mengatasinya. Bagi penderita wasir, sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang lebih tepat.
(Photo: thecolorectalinstitute.com)