5 Cara Mengonsumsi Buah Dengan Benar

waktu baca 3 menit
Kamis, 9 Okt 2014 20:55 0 1317 Amanda
 

Cara Mengonsumsi Buah Dengan Benar

HUMBEDE.COM – Tak perlu diragukan lagi bahwa mengonsumsi buah memberikan banyak manfaat bagi tubuh kita. Oleh sebab itu dalam berbagai macam tips hidup sehat, beragam buah sering berada dalam daftar makanan sehat yang wajib dikonsumsi.

Mengandung berbagai jenis vitamin, mineral serta nutrisi lain yang memberikan manfaat besar bagi kesehatan tubuh, buah-buahan juga terdiri dari berbagai jenis yang tidak menyulitkan kita karena kita dapat memilih buah yang memang kita gemari.

Kebanyakan dari kita mengonsumsi buah bersamaan dengan makanan lainnya. Sebut saja dimana buah selalu menjadi salah satu pilihan makanan penutup baik disajikan sebagai salad maupun sebagai topping kue dan es krim.

Lalu, apakah mengonsumsi buah setelah makan merupakan waktu yang terbaik untuk mendapatkan manfaatnya? Atau adakah cara lain untuk mendapatkan manfaat buah dengan optimal?

Berikut adalah beberapa tips mengonsumsi buah agar semua manfaatnya dapat Anda nikmati!

DAFTAR ISI

1. Saat Perut Kosong

Sebagian orang khawatir akan mengonsumsi buah saat perut kosong karena kemungkinan terjadinya sakit perut. Padahal, timbulnya sakit perut sebenarnya muncul dari kondisi kebersihan buah tersebut, bukan dari buah itu sendiri.

Memang ada beberapa jenis buah yang sebaiknya dihindari dikonsumsi bagi orang yang memiliki resiko gangguan lambung karena beberapa rasa buah yang sangat asam. Namun, pada kenyataan salah satu waktu terbaik mengonsumsi buah adalah ketika perut kita masih kosong.

Hal ini karena saat memakan buah dalam keadaan eprut kosong, tubuh akan lebih cepat menyerap nutrisi dari buah dan segera mencernanya. Hal ini lebih baik ketimbang memakan buah selagi perut masih penuh karena tubuh tidak dapat menyerap nutrisinya dengan maksimal.

2. Jeda Sebelum Makanan Berat

Setelah mengonsumsi buah, ada baiknya Anda tidak langsung mengonsumsi makanan berat lainnya. Hal ini dikarenakan buah masih dalam proses pencernaan.

Biarkan tubuh bekerja menyerap nutrisi dari buah dan setidaknya 30 menit kemudian Anda dapat  mengonsumsi makanan lainnya.

3. Sebelum Siang Hari

Selain dalam keadaan perut yang kosong, buah juga sebaiknya dikonsumsi sebelum siang hari. Hal ini dikarenakan perut masih dalam keadaan bersih sehingga manfaat buah dapat diserap lebih maksimal.

Hindari pula mengonsumsi beberapa buah di pagi hari seperti pisang dan alpukat yang merupakan jenis buah yang dapat membuat sistem pencernaan di pagi hari menjadi berat. Konsumsilah kedua buah ini pada siang hari.

4. Tanpa Tambahan Lain

Tak ada salahnya mengonsumsi buah dengan tambahan makanan lainnya seperti es krim, kue, hingga berbagai macam kudapan dan makanan lain. Akan tetapi, cara mengonsumsi buah yang terbaik adalah mengosumsinya tanpa tambahan lainnya.

Makan buah dengan makanan tambahan lain dapat membuat nutrisi buah yang kita konsumsi tidak lagi maksimal.

Sebut saja memakannya dengan banyak gula, tepung atau bahkan dalam bentuk olahan yang kemungkinan sudah mengandung beberapa tambahan seperti pengawet maupun pewarna, akan mengurangi nutrisi baik yang terdapat dalam buah tersebut.

5. Buah Organik

Saat ini cukup banyak buah yang beredar di pasaran tidak lagi organis atau telah terkena bahan-bahan yang cukup berbahaya dalam pemeliharannya.

Usahakan mengonsumsi buah organik yang merupakan 100 persen murni hasil alam tanpa tambahan apapun sehingga tidak membahayakan kesehatan Anda

***

Itulah 5 tips dan cara terbaik mengonsumsi buah agar manfaat sehatnya dapat Anda rasakan secara optimal tanpa mengurangi rasa dari buah tersebut. Semoga bermanfaat.