5 Jenis Buah Sumber Nutrisi untuk Otak

waktu baca 4 menit
Senin, 5 Agu 2013 12:11 0 59 Nur Samawiah
 

nutrisi otakDalam tubuh, sistem saraf pusat pertama sebelum sumsung tulang belakang adalah otak. Otak merupakan organ lunak yang berada di bagian kepala tepat dilindungi oleh tulang tengkorak.

Otak ini merupakan sistem pengontrol dan menjadi pusat pengatur seluruh aktifitas tubuh sehari-hari. Biasanya yang berperan penting dalam sistem persarafan ini adalah hipotalamus.

Melihat peranan penting yang dilakukan otak selama 24 jam nonstop, tentunya kerja yang berat akan memerlukan nutrisi ataupun asupan gizi yang cukup agar kerja sistem organ khususnya otak bisa lebih maksimal.

Olehnya itu, kami berbagi informasi beberapa jenis makanan yang memberikan asupan gizi yang cukup untuk kesehatan otak, di antaranya adalah:

DAFTAR ISI

Alpukat

Buah ini sudah tidak asing lagi karena sering kita jumpai di kalangan masyarakat, buah ini diolah dan dapat dijadikan sebagai salah satu produk jus terfavorit. Mengomsumsi buah ini membantu melancarkan peredaran darah di dalam tubuh. Aliran darah yang lancar tentunya akan membuat otak menjadi sehat karena pasokan darah menuju ke otak menjadi lebih terpenuhi

Manfaat lain dari buah ini yakni hampir sama dengan kerja sitstem hormon insulin hanya saja pada alpukat bukan gula darah yang diaturnya tapi tekanan darah. Jika tekanan darah konstan maka tentunya kesehatan dan kualitas otak dapat ditingkatkan.

Namun perlu dipahami bahwa jika mengkomsumsi buah ini jangan berlebihan karena kandungan kalori buah ini sangat tinggi, cukup komsumsi ¼ sampai dengan ½ buah ini tanpa tambahan kalori dari susu ataupun gula dalam kurung waktu sehari.

Apel

Semua kalangan tahu dan suka dengan buah yang satu ini. Buah ini terkenal dengan berbagai macam manfaat yang dimilikinya, salah satunya yaitu memberikan pengaruh yang cukup besar bagi otak. Di dalam buah ini terkandung zat yang mampu membantu melindungi sel otak dari ulah radikal bebas, zat itu disebut zat Quercetin.

Jika mengkomsumsi buah ini maka bisa menghindarkan kita dari penyakit hilang ingatan seperti alzheimer dan juga amnesia. Kandungan lain yang dimiliki oleh apel ini, yakni kaya akan antioksidan sehingga bisa mencegah tubuh dari resiko terserang penyakit kanker. Apel yang paling tinggi komposisi antioksidannya adalah apel yang berwarna merah.

Berry-berryan

Buah dari keluarga berry berperan penting dalam menjaga kesehatan otak juga. Seorang dokter yang berasal dari Harvard Medical School, Dr. Elizabeth bersama beberapa rekannya menemukan bahwa wanita yang rutin mengomsumsi strawberry dan juga blueberry memiliki daya ingat yang lebih tinggi meskipun telah memasuki masa senja.

Jadi kandungan zat anthocyanidins yang merupakan antioksidan pada buah inilah yang tetap memelihara kesehatan otak, meregenerasi beberapa sel otak yang rusak dan membuat daya ingat seseorang menjadi lebih kuat dibandingkan dengan orang yang sama sekali tidak mengkomsumsi jenis buah dari keluarga berry ini.

Delima

Buah ini banyak ditanam oleh penduduk di halaman rumah, orang-orang mempopulerkan buah ini dengan nama buah Pome. Karena memiliki banyak biji dan kecil-kecil maka tidak sedikit orang memilih menikmati buah yang satu ini dengan menjadikannya sebagai jus.

Delima salah satu buah yang kandungan antioksidannya sangat tinggi, sehingga radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh dan bisa mengganggu kesehatan otak bisa diatasi dengan mengkomsumsi buah ini secara rutin. Tapi perlu diperhatikan buah ini juga hampir sama dengan alpukat yakni kandungan kalori yang tinggi jadi mengkomsumsi buah ini sebaiknya jangan ditambah dengan kalori yang berasal dari gula dan juga susu serta penambah rasa atau sari manis lainnya.

Tomat

Tomat salah satu buah yang cukup mendunia dengan berbagai macam jenisnya. Serangan radikal bebas pada otak tentunya bisa menimbulkan kerusakan pada sel-sel otak yang akan mengakibatkan besarnya resiko mengidap penyakit Alzheimer.

Nah, karena kandungan Lycopene yang merupakan antioksidan yang berasal dari buah tomat ini akan menangkal radikal bebas jika mengkomsumsi tomat secara rutin. Sehingga otak akan menjadi lebih sehat dan daya ingatpun semakin kuat.

Dari hasil penelitian menyatakan bahwa penyebab dari terjadinya kerusakan sel yang menyebabkan penuaan pada otak disebabkan kurangnya pasokan antioksidan dari jenis Lycopene dan zeaxanthin. Jadi jika tidak ingin otak mengalami penurunan fungsi maka tetap mengkomsumsi sayuran dan juga buah yang mengandung antioksidan Lycopene dan zeaxanthin.

**

Itulah beberapa buah yang bisa menjaga fungsi dan ketahanan sel-sel otak anda. Ada begitu banyak yang disediakan Tuhan di alam untuk menjaga dan melindungi kesehatan tubuh kita.

Sebagai balasan, bersyukurlah dan tetap menjaga kesehatan sebagai bentuk balas budi seorang hamba kepada penciptanya. Agar apapun yang kita komsumsi bisa menjadi obat dan rasa syukur yang menjadi proteksi dan zat tambahan pada makanan itu sehingga tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Semoga bermanfaat.