HUMBEDE.COM – Selain menjadi cemilan berlabel sehat dan nikmat, jagung ternyata memberikan banyak manfaat kesehatan untuk tubuh kita loh. Selain itu, jagung juga dikategorikan sebagai makanan super yang setara dengan nasi dan gandum karena mengenyangkan dan sebagai makanan penambah energi karena sarat akan nutrisi dan vitamin.
Dan lebih hebatnya lagi, jagung sangat mudah didapat dan harganya sangat terjangkau.
Nah, seperti yang dilansir dari magforwomen.com, yuk kita intip manfaat kesehatan yang diberikan jagung manis untuk tubuh kita.
DAFTAR ISI
Jagung manis kaya akan antioksidan yang akan membantu meningkatkan kesehatan penglihatan. Zeaxanthin adalah pigmen yang terdapat pada jagung manis yang berperan untuk membantu melindungi mata dari kondisi degenerasi makula.
Selain itu, jagung manis juga kaya akan beta karoten dan asam folat yang dapat mengatasi dan mencegah masalah penyakit mata lainnya.
Jika Anda sering lupa, maka cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan mengonsumsi jagung manis. Jagung manis kaya akan tiamin dan vitamin B1 yang membantu meningkatkan daya ingat dan mencegah masalah memori karena usia. Di samping itu juga efektif untuk mengurangi masalah penyakit Alzheimer .
Jagung manis memiliki kandungan folat yang juga dikenal juga dengan nama vitamin B9. Folat akan membantu menurunkan asam amino pada pembuluh darah yang menjadi penyebab masalah penyakit jantung.
Karena itu, perbanyak mengonsumsi jagung manis untuk mengurangi dan mencegah kerusakan dari jantung lebih lanjut.
Setelah dilakukan penelitian, ternyata jagung manis dapat mencegah terjadinya kanker paru-paru. Pada jagung manis terdapat zat kimia yang dikenal dengan nama beta cryptoxanthin, yang ketika diserap oleh tubuh akan diubah menjadi vitamin A.
Inilah yang berperan dalam mencegah terjadinya kanker paru-paru dan jenis kanker lainnya.
Jagung manis kaya akan mangan, seng dan tembaga. Ketiganya membantu meningkatkan kekuatan tulang secara keseluruhan pada tubuh. Magnesium pada jagung juga membantu mencegah kejang dan kekakuan otot pada tubuh. Mengonsumsi jagung setidaknya satu kali dalam seminggu akan sangat bermanfaat.
Jagung manis sarat dengan kebaikan vitamin C dan protein. Vitamin C pada jagung manis membantu meningkatkan kekebalan tubuh yang akan menjauhkan dari beberapa penyakit seperti demam dan flu. Sedangkan protein pada jagung berperan sebagai penyedia energi untuk tubuh.
Jagung manis menjadi sumber zat besi yang baik sehingga akan menjauhkan Anda dari masalah anemia. Jagung membantu meningkatkan hemoglobin (sel darah merah) menjadi normal.
Bahkan, hanya dengan mengkonsumsi corn flakes dapat meningkatkan hemoglobin hingga 50% dalam waktu satu bulan seperti yang sudah dibuktikan pada sebuah penelitian. Di samping itu, asam folat dalam jagung manis juga efektif mencegah anemia.
Jika tingkat kolesterol Anda sering berada di atas normal, mengonsumsi jagung manis dapat membantu Anda. Jagung manis membantu menurunkan tingkat kadar kolesterol tinggi dalam tubuh sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.
Selain jagung, minyak jagung juga efektif untuk mempertahankan tingkat kolesterol sehingga tetap normal.
**
Nah, beberapa manfaat jagung di atas sudah cukup menjelaskan sebagian besar dari manfaat jagung untuk kesehatan buka ? Jadi, mulai sekarang jika ingin sehat dengan cara yang mudah perbanyak mengonsumsi jagung.
Semoga bermanfaat.