Inilah 4 Makanan Terbaik Untuk Mata Sehat

HUMBEDE.COM – Terdapat jutaan orang yang menderita degenerasi makula serta katarak, dan jumlahnya dapat terus bertambah jika orang-orang selalu mengabaikan kesehatan mata mereka.

Padahal sangat penting untuk menjaga pembuluh darah mata Anda agar tetap sehat, salah satu solusinya adalah dengan memasukkan sejumlah makanan sehat pada menu harian Anda.

makanan untuk mata sehat

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa melindungi mata dimulai dengan makanan yang Anda konsumsi. Makanan yang kaya lutein, asam lemak omega-3, vitamin C, vitamin E, zinc, dan antioksidan dapat membantu mengatasi bahkan mencegah sebagian besar masalah yang berkaitan dengan usia visi termasuk katarak dan degenerasi makula.

Penggunaan komputer yang terlalu lama menjadi salah satu alasan utama yang menyebabkan kerusakan mata, beruntung Anda dapat mengatasinya dengan makanan terbaik yang tidak hanya melindungi kesehatan mata Anda tetapi juga dapat meningkatkan pencernaan, meningkatkan mood dan energi, menjaga kulit tetap sehat, dan meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

1. Wortel

Tentu saja, wortel berada pada daftar teratas makanan terbaik untuk kesehatan mata. Wortel merupakan sumber vitamin A yang sangat baik serta beta-karoten yang mempromosikan kesehatan mata secara keseluruhan.

Vitamin A sangat penting untuk permukaan mata dan beta-karoten merupakan antioksidan kuat yang dapat membantu melindungi sel-sel mata dari kerusakan radikal bebas. Selain itu, beta-karoten akan membantu menurunkan resiko katarak dan degenerasi makula.

Wortel mengandung pula serat dan potasium dalam jumlah yang besar, kalium di dalamnya juga membantu menjaga keseimbangan cairan yang tepat dalam tubuh dan serat yang berfungsi untuk membantu agar sistem pencernaan tubuh Anda berfungsi secara efisien.

Wortel memiliki kandungan falcarinol yang tinggi, suatu zat yang dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker.

2. Salmon

Seperti minyak ikan lainnya, salmon merupakan sumber omega-3 asam lemak terbaik, yang sangat efektif guna membantu Anda menjaga kesehatan mata. Mengonsumsi salmon secara teratur mampu mengurangi risiko degenerasi makula sebesar 38% dan dapat mengatasi penyakit mata kering.

Kandungan vitamin D yang tinggi dalam salmon juga dapat membantu meningkatkan kesehatan mata, menyehatkan kerja jantung dan memberi kontribusi penting terhadap pertumbuhan tulang yang sehat.

Salah satu manfaat terbaik salmon adalah bahwa asam lemak omega-3 yang terkandung di dalamnya efektif untuk menurunkan kolesterol serta mencegah Alzheimer. Jadi sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi salmon paling tidak dua kali seminggu.

3. Sayuran Hijau

Kale, bayam, lobak, sawi, serta sayuran berdaun hijau lainnya memiliki kandungan antioksidan yang kuat. Antioksidan tersebut kemudian akan membantu Anda menyerap cahaya biru yang sangat berbahaya bagi retina mata dan meningkatkan penglihatan Anda.

Banyak penelitian yang telah mengungkapkan bahwa sayuran hijau mampu mengurangi risiko penyakit mata kronis, seperti katarak. Selain efektif untuk menjaga kesehatan mata, sayuran seperti bayam juga sangat baik untuk melindung sel-sel otak serta mencegah terjadinya demensia, ini disebabkan karena begitu banyak kandungan bermanfaat seperti kalium, magnesium, folat, vitamin E dan K, yang terdapat dalam sayuran bayam.

4. Jagung

Jagung merupakan salah satu sayuran favorit bagi siapa saja. Jagung kuning sangat kaya akan zeaxanthin dan lutein, antioksidan kuat yang baik untuk mata Anda. Konsumsi jagung secara rutin efektif untuk mengurangi risiko katarak serta dapat membantu mencegah hilangnya pigmen kuning pada mata.

Salah satu manfaat baik dari jagung adalah kemampuannya yang dapat membantu memerangi penyebab kanker. Karena kandungan serat yang tinggi, jagung membantu mencegah wasir, memperkecil kemungkinan seseorang terkena kanker usus besar, mengatasi diabetes serta masalah jantung.

Untuk mengonsumsinya, Anda dapat menambahkan jagung ke dalam salad dan sup, atau bisa juga dengan merebusnya.