6 Cara Berhemat Untuk Liburan ke Tempat Impian

HUMBEDE.COM –  Berlibur mungkin menjadi salah satu prioritas seseorang untuk membebaskan diri beberapa saat dari rutinitas yang padat maupun untuk menghindari stress berkepanjangan. Liburan memang merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan dan pilihan yang tepat untuk menyenangkan diri sendiri.

Liburan biasa dilakukan baik sendiri maupun teman, kerabat, keluarga maupun pasangan. Tujuan liburan pun sangat bervariasi mulai dalam negeri maupun luar negeri.

Cara Hemat Liburan ke Tempat Impian

Namun rencana liburan tidaklah semudah itu diwujudkan. Selain masalah waktu, keuangan juga menjadi salah satu penghambatnya. Bagaimana tidak? Libura tentu membutuhkan budget, baik sedikit atau banyak tergantung pada tujuan liburan anda.

Banyak orang yang sudah merencanakan kegiatan liburan sejak lama namun masih belum dapat terwuud karena rencana untuk menabung tidak terlaksana lantaran banyaknya pengeluaran yang terkadang tidak dapat dikontrol.

Sebenarnya berhemat untuk rencana liburan yang diimpikan tidaklah sesulit itu. Tentu semua itu membutuhkan usaha yang cukup keras dan tidak sebentar, tergantung niat dan usaha yang kita lakukan.

Berikut adalah beberapa tips berhemat agar impian liburan ke tempat yang anda inginkan dapat terwujud.

DAFTAR ISI

1. Atur Waktu

Anda dapat mengira-ngira sendiri berapa waktu yang dibutuhkan untuk mengumpulkan uang sebelum rencana liburan anda terwujud.

Jika anda berencana liburan di dalam negeri, mungkin beberapa bulan sudah cukup, namun jika tempat tersebut ada di luar negeri, mungkin anda membutuhkan waktu yang lebih lama hingga setahun. Mengapa tidak? Semua memang membutuhkan waktu.

2. Kurangi Acara Ngopi

Biasanya, makan siang yang sempurna adalah makan siang yang diakhiri dengan acara ngopi terutama dengan teman-teman. Atau setelah makan malam anda tak bisa menolak pergi ke cafe untuk menikmati kopi atau minuman yang lainnya.

Acara hangout seperti tentu menyenangkan, namun cukup memakan uang. Belum lagi jika tempat yang dipilih adalah cafe mewah yang harga minumannya cukup mahal. Padahal jika anda dapat menghemat uang ngopi, anda dapat menabung cukup banyak.

3. Bekal Makan Siang

Pernahkah anda terpikirkan untuk membawa bekal makan siang daripada membelinya di luar? Selain lebih sehat, membawa bekal makan siang juga dapat menghemat pengeluaran anda.

Terutama anda yang hobi memasak, mengapa tidak menyiapkan bekal makan siang di pagi hari dan anda bawa ke tempat kerja?

4. Mengurangi Belanja

Bagi para wanita, mungkin cukup sulit untuk menahan diri dari belanja, terutama bagi yang sudah melakukannya sebagai kegiatan rutin di akhir pekan.

Belanja tentu akan membuat pengeluaran kita semakin banyak. Tunda dulu kegiatan belanja anda hingga imipian liburan tercapai atau kurangi dengan cara membeli benda yang memang benar-benar diperlukan.

Setiap akan membeli sebuah benda, bertanyalah kembali, anda membutuhkannya atau hanya menginginkannya?

5. Stop Menggunakan Kartu Kredit

Menggunakan kartu kredit untuk belanja memang menggiurkan. Terutama jika ada diskon tertentu dan anda sedang tidak membawa uang, menggunakan kartu kredit tentu sangat praktis.

Namun di balik itu, kartu kredit dapat menjadi salah satu sumber pemborosan anda terutama yang hobi belanja. Untuk impian liburan anda, jangan dulu belanja menggunakan kartu kredit.

6. Tulis Rencana Anda

Cara terkahir ini adalah untuk terus mengingatkan anda akan impian liburan anda yang memang membutuhkan kesabaran dan usaha keras untuk mewujudkannya.

Tulis kata-kata motivasi atau foto tempat liburan yang ingin anda tuju dan tempel di pintu kamar, di dinding, pintu lemari es atau buku agenda anda.

***

 Dengan bersabar dan berusaha keras, impian anda untuk liburan di tempat favorit pun akan terwujud. Goodluck!