Tips Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami

waktu baca 3 menit
Sabtu, 25 Jan 2014 20:08 0 47 Amanda
 

Tahukan anda bahwa cukup berbeda dengan jenis kutu lainnya, kutu rambut merupakan kutu yang mempunyai reproduksi yang sangat cepat.

Kutu rambut betina dikatakan dapat bertelur hingga 6 buah dalam sehari. Telur-telur ini ia lekatkan pada pangkal rambut yang nantinyaakan menetas dalam waktu kurang dari 8 hari.

Mungkin anda telah mengetahui bahwa kutu rambut mudah menular dengan cara berpindah dari satu kepala ke kepala lainnya, walaupun dengan kondisi rambut yang berbeda. Media penularan kutu rambut adalah melalui sisir, topi maupun penutup kepala lainnya, handuk dan media apapun yang sering kita gunakan untuk kepala kita.

Menghilangkan Kutu Rambut Secara Alami

Kutu rambut tentu sangat menjengkelkan. Terlebih bagi wanita, kutu rambut merupakan hal yang memalukan karena identik dengan rambut yang kotor dan tidak dicuci, walaupun pada kenyataannya, penyebab munculnya kutu rambut tidak hanya itu.

Untuk mengetahui gejala dan cara menghilangkan kutu rambut, berikut ulasannya untuk anda.

DAFTAR ISI

Gejala Kutu Rambut

Mengetahui gejala adanya kutu rambut dapat membantu kita untuk mengetahui dan menghilangkannya dengan segera.

1. Gatal pada Kulit Kepala

Memang bukan hal baru, gatal pada kulit kepala merupakan salah satu gejala kutu rambut yang paling umum. Hal tersebut disebabkan oleh parasit yang memiliki zat yang menyebabkan rasa gatal pada kulit kepala. Gatal yang disebabkan oleh kutu rambut biasanya amat menyiksa dan terasa amat sering.

2. Tanda Kemerahan pada Kulit Kepala

Selain gatal, kutu rambut juga menyebabkan timbulnya tanda kemerahan pada kulit kepala, hingga leher dan bagian belakang terlinga.

Pada beberapa kasus yang lebih buruk, kemerahan ini disertai bengkak dan hal tersebut menandakan bahwa kutu rambut sudah mulai tidak terkontrol dan harus dilakukan upaya menghilangkan kutu rambut dengan segera.

3. Telur Kutu Pada Helai Rambut

Dengan reproduksi telur yang sangat cepat, tak jarang telur kutu rambut terlihat berada di helaian rambut. Warnanya cenderung bening maupun putih pucat dan sekilas mirip dengan ketombe. Namun berbeda dengan ketombe, telur kutu lebih berbentuk butiran dan berada pada helai rambut di bagian pangkalnya.

Cara Alami Menghilangkan Kutu Rambut 

Kutu rambut sebenarnya tidak terlalu berbahaya jika anda pahami gejalanya dan melakukan tindakan secepatnya untuk menghilangkannya.

Selain menggunakan produk khusus penghilang kutu rambut, anda juga dapat mencoba beberapa cara alami seperti berikut.

1. Bawang Merah

Menghilangkan kutu rambut dengan bawang merah dapat dilakukan pada rambut yang mengalami infeksi parasit tingkat ringan maupun berat.

Cara cukup simpel dengan menghaluskan 5 siung bawang merah, kemudian oleskan secara merata pada kulit kepala anda. Tunggu hingga 30 menit, sebelum anda bilas. Anda dapat pula mencucinya dengan shampo untuk mengatasi bau bawang merah yang tidak sedap.

2. Minyak Kelapa Murni

Pastikan minyak kelapa tersebut merupakan minyak kelapa murni yang dapat anda lihat dari kandungannya maupun menanyakan kepada si penjual.

Siapkan minya kelapa murni dan oleskan secukupnya pada kulit kepala anda. Diamkan sekitar 5-6 jam, lalu bilas dengan shampo favorit anda untuk menghilangkan minyak pada kulit kepala anda. Biasanya dengan cara ini setelah anda menyisir rambut akan terlihat helaian rambut yang rontok dimana terdapat telur kutu rambut.

3. Larutan Cuka Putih

Cuka putih dapat digunakan seperti menggunakan minyak kelapa murni, hanya waktu mendiamkannya di rambut adalah 2 jam.

4. Jeruk Nipis dan Minyak Kayu Putih

Kedua bahan yang sangat mudah ditemukan ini dapat membantu menghilangkan kutu rambut. Cara adalah dengan mencapur keduanya dalam wadah, lalu larutannya digunakan unuk memijat kepada yang dirasa gatal dan terkena infeksi kutu rambut.

Biarkan selama satu jam dan bilas. Cara ini dapat anda lalukan hingga 3 kali seminggu.

5. Menggunakan Sisir Kutu

Mungkin anda telah mengenal sisir kutu, yaitu sisir yang berukuran cenderung kecil dan bergigi sangat rapat,

Caranya adalah dengan menyisir rambut dari pangkal hingga keujung hingga biasanya telur kutu ikut tersisir. Namun cara ini sebaiknya dibarengi dengan menggunakan cara alami lainnya.