Manfaat dan Keuntungan Menggunakan Internet

manfaat internetDi zaman yang serba canggih sekarang ini, kemajuan ilmu teknologi sangat luar biasa dan menciptakan banyak sekali kesempatan bagi kita untuk dapat memanfaatkannya semaksimal mungkin.

Dengan adanya internet, semua individu di seluruh penjuru dunia dapat saling terhubung tanpa adanya batasan wilayah dan waktu.

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969.

Awalnya diciptakan untuk mendukung sistem keamanan bagi negara itu tetapi seiring perkembangannya internet menawarkan banyak peluang yang dapat dimanfaatkan manusia dari menggunakan internet, diantaranya:

DAFTAR ISI

1.  Sumber berita dan informasi

Bila dulu kita mencari dan mengetahui berita dari koran, membaca buku atau majalah dan menonton televisi, kini hanya dengan perangkat komputer dan koneksi internet.

Apapun yang ingin kita ketahui tentang apa saja yang terjadi di semua belahan bumi dapat kita temukan secara cepat.

2.  Memudahkan pekerjaan kantor

Zaman sekarang ini hampir semua pekerjaan kantor sangat bergantung pada koneksi internet. Dari hal besar hingga hal kecil seperti untuk menerima dan mengirim e-mail misalnya.

Semua hal itu membutuhkan sambungan internet agar hubungan dengan relasi bisnis tidak terhambat. Saat ini, para pekerja tidak perlu repot-repot untuk mendatangi relasi atau melakukan pekerjaan secara manual.

Dengan bantuan koneksi internet, semua pekerjaan dapat dikirim secara virtual kemana saja dan kapan saja. Hal ini tentu sangat menguntungkan karena hemat waktu dan hemat biaya.

3.  Membantu dunia pendidikan

Selain membantu dunia pekerjaan, dunia pendidikan juga banyak sekali terbantu dengan internet. Banyak sekali ilmu pengetahuan yang dapat diakses dengan mudah melalui internet.

Para tenaga pengajar tidak perlu repot-repot membeli alat peraga, menulis di papan tulis atau meminta murid mengumpulkan kertas tugas mereka. Dengan internet, segala akses yang tidak diketahui dapat diunduh secara tidak terbatas.

Para murid dapat mengerjakan tugas mereka di rumah dan mengirimkannya melalui email kepada guru mereka. Pada saat ini buku sudah menjadi barang yang mulai ditinggalkan. Masyarakat mulai beralih kepada internet sebagai media jendela dunia mereka, menggantikan buku.

4. Memperlancar komunikasi

Tahukah anda dengan facebook, twitter atau yahoo? Aplikasi yang memerlukan koneksi internet ini dapat menghubungkan Anda dengan siapapun yang ada di belahan dunia, tanpa dibatasi oleh batas negara ataupun yang lainnya.

Tidak hanya dapat mempertemukan Anda dengan saudara atau teman lama Anda, internet juga dapat mempertemukan Anda dengan banyak teman baru.

5. Membuat lapangan kerja baru

Tidak hanya digunakan sebagai sarana bekerja di kantor, sejalan dengan bertambahnya jumlah pengguna internet, banyak sekali peluang bisnis yang dapat dijalankan hanya bermodalkan koneksi internet.

Jual beli online sekarang menjadi salah satu komoditi yang paling dicari dan diminati karena kemudahan bertransaksi. Bisnis jual beli online mengandalkan sistem yang terorganisir, kepercayaan antara konsumen dan penjual serta layanan ekspedisi pengiriman paket.

Jual beli online menarik pangsa pasar yang cukup luas sehingga membuka banyak peluang membuka lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan roda perekenomian.

6.  Membangun jaringan

Banyak sekali komunitas yang terbentuk di internet, mempertemukan orang-orang dari segala penjuru dunia dengan minat yang sama. Membangun jaringan seperti ini tentu akan menghabiskan banyak biaya dan waktu bila tanpa bantuan internet.

Dengan adanya internet, kini orang-orang dengan hobi dan minat yang sama dapat saling berbagi informasi tanpa terhalang waktu dan tempat.

(foto: Frontera.info)