Bagi sebagian besar orang, jam tangan merupakan salah satu asksesoris yang wajib dikenakan. Selain fungsinya untuk melihat jam secara praktis, jam tangan juga dapat mendukung penampilan seseorang agar semakin terlihat menarik dan profesional.
Jam tangan dengan model yang sangat beragam saat ini tak jarang dimiliki lebih dari satu. Hal tersebut dikarenakan beberapa orang suka memakai jam tangan sedang model yang berbeda-beda layaknya sepatu, yang disesuaikan dengan model berbusana.
Model jam tangan juga dapat mencerminkan karakteristik seseorang. Jam tangan model klasik dan berwarna netral biasa dikenakan seseorang yang menyukai gaya berbusana yang simpel. Model jam tangan yang mewah dengan bebatuan kristal biasa dikenakan orang yang menyukai gaya berbusana glamor.
Jam tangan yang memiliki model tidak formal, seperti yang talinya terbuat dari kulit atau plastik dengan berbagai fungsi biasa dikenakan seseorang yang menyukai aktivitas luar ruangan, dan masih banyak lagi model jam tangan yang mencerminkan karakteristik seseorang.
Dalam memilih jam tangan, ada beberapa tips yang sebaiknya kita lakukan untuk menemukan jam tangan yang tepat.
DAFTAR ISI
Fungsi umum jam tangan tentu untuk menunjukkan waktu. Namun, fungsi tersebut biasanya dibarengi dengan fungsi-fungsi yang lain.
Pilihlah yang sesuai dengan fungsi yang anda inginkan, misalnya tahan air, tahan banting, glow in the dark, dapat digunakan sebagai stopwatch, dan masih banyak lagi.
Sebelum membeli, pikirkan kembali tujuan anda mengenakan jam tersebut apakah untuk kegiatan sehari-hari seperti bekerja dan kuliah, atau untuk menghadiri acara-acara formal.
Pilih jam tangan yang model dan warnanya sesuai dengan lingkungan anda tersebut.
Jam tangan berukuran kecil biasanya cocok dikenakan pergelangan tangan yang juga kecil. Begitu pula pergelangan tangan yang besar cocok jika mengenakan jam tangan yang juga berukuran besar.
Sebagian besar wanita mungkin menyukai model jam tangan khusus wanita yang identik dengan warna-warna terang, detil pada tali maupun jam, hingga ukuran yang ramping. Namun tidak ada salahnya jika anda memilih jam tangan yang modelnya cocok untuk wanita dan juga untuk pria.
Jam tangan dengan model unisex biasanya berukuran sedang, cukup simpel, berwarna netral dan tidak berciri terlalu feminim atau maskulin.
Pilihlah jam tangan dengan kualitas mesin yang baik. Walau terkadang kualitas mesin dapat dilihat dari harga jam tangan tersebut, harga tidak selalu menjamin kualitas mesin jam tangan.
Jika anda sudah menentukan suatu brand jam tangan yang ingin anda beli, tak ada salahnya jika anda terlebih dahulu mengecek review atau ulasan yang ada di media tentang merk tersebut.
Dari informasi tersebut anda akan mengetahui kualitas jam tangan dan ulasan lainnya. Siapa tahu ada merk lain yang ternyata lebih baik dari merk yang anda telah tentukan.
Tali jam tangan terbuat dari berbagai macam bahan dari plastik, alumunium, stainless steel dan masih banyak lagi. Pastikan anda tidak alergi terhadap bahan tersebut dan anda merasa nyaman menggunakannya.
***
Itulah 7 tips memilih jam tangan yang tepat. Prioritaskan fungsi jam tangan, hingga jam tangan tidak hanya bagus dipandang namun juga berfungsi dengan baik. Semoga bermanfaat.