Waspadai Kanker Serviks Sejak Dini

Kanker leher rahim atau kanker serviks merupakan penyakit yang mematikan, dimana ini adalah penyakit tumor ganas yang menyerang leher rahim dan tumbuh serta berkembang dengan cepat dan menyerang sistim pertahanan tubuh seorang wanita.

Kanker serviks juga berakibat kemandulan, beresiko kematian dan penyakit ini semakin hari semakin banyak diderita para wanita di dunia.

kanker serviks

Untuk menghindari penyakit mengerikan ini, sebaiknya dipahami bagaimana cara mencegah kanker serviks agar tidak menyerang anda. Perlu dilakukan pencegahan sejak dini guna menghindari kemungkinan terserang kanker jenis apapun.

DAFTAR ISI

Penyebab kanker serviks

Adapun penyebab kanker serviks, antara lain:

1. HPV (Human Papiloma Virus) penyebab utama kanker serviks
2. Menikah di usia terlalu muda dan melakukan hubungan seksual terlalu dini
3. Gonta ganti pasangan seksual
4. Kebersihan alat kelamin yang tidak terjaga
5. Adanya riwayat infeksi daerah pinggul dan daerah kelamin
6. Sering melahirkan
7. Merokok

Gejala kanker serviks

Gejala kanker serviks yang bisa dilihat dan dirasakan:

1. Keluar keputihan yang encer dan berbau
2. Perdarahan bukan di siklus menstruasi
3. Perdarahan di saat sudah menopause
4. Nyeri bagian panggul

Tips menghindari kanker serviks

Agar terhindar dan dapat dideteksi sejak dini, lakukan test papsmear secara rutin. Tujuannya adalah untuk memeriksa kondisi leher rahim untuk mengetahui adanya virus dan sel yang berdegenerasi menjadi sel kanker seperti HPV dan karsinoma.

Lakukan pemeriksaan papsmear rutin sekali dalam setahun bagi wanita yang aktif secara seksual, karena kemungkinan resiko kanker serviks akan segera diketahui sejak dini sehingga penyembuhannya pun bisa dilakukan dan tidak terlambat. Bagi wanita yang sudah pernah melakukan hubungan seksual setidaknya melakukan sekali tes papsmear.

Pemeriksaan ini dapat dilakukan kapan saja, kecuali saat sedang haid. Papsmear juga sebaiknya dilakukan setiap 1 tahun sekali oleh setiap wanita yang sudah melakukan hubungan seksual. Papsmear dianjurkan dilakukan secara rutin agar kanker leher rahim lebih cepat ditemukan dan lebih besar kemungkinannya untuk sembuh.

Pencegahan kanker serviks

Sedangkan untuk mencegah agar tidak terserang kanker jenis ini, anda dapat melakukan :

1. Vaksinasi rutin setiap tahun dan menggunakan kondom saat berhubungan seksual dengan pasangan anda.
2. Hindari faktor risiko, jangan berhubungan seksual dengan yang bukan suami anda atau jangan berganti-ganti pasangan
3. Rutin lakukan test HPV, papsmear, IVA
4. Jaga pola makan sehat dan seimbang, konsumsi sayuran berwarna hijau yang mengandung vitamin A, betakaroten, anti oksidan tinggi seperti brokoli, wortel, bayam dan lainnya.
5. Berolahraga
6. Hindari stres yang memicu munculnya sel kanker

Penyakit memang selalu ada dan siap menyerang siapa saja, namun anda yang selalu menjaga dan mencegah kemungkinan penyakit itu datang akan sangat lebih baik di andingkan nanti harus mengobatinya, karena kanker serviks bukanlah penyakit sepele, ini menyangkut nyawa seseorang.