6 Manfaat Sehat dari Jus Merah, Cranberry

manfaat jus cranberrySiapa yang tidak menyukai manis dan asam dari buah merah cranberry ini. Buah ini dapat dikonsumsi langsung atau diubah menjadi bentuk jus.

Jus cranberry tidak hanya populer karena rasa dan kelezatannya, tetapi juga karena banyak manfaat kesehatan yang ditawarkannya. \Berikut adalah beberapa manfaat dari jus cranberry yang akan kami bagi untuk Anda.

DAFTAR ISI

1. Membantu Mencegah Infeksi Saluran Kemih

Banyak wanita usia 20 tahun hingga di atas 20 tahun yang diketahui menderita infeksi saluran kantung kemih yang menyebabkan mereka merasa ketidaknyamanan dan tersiksa.

Jus cranberry yang diketahui efektif dalam mencegah UTI karena memiliki antioksidan yang disebut proanthocyanidins yang dapat mencegah pertumbuhan dan multiplikasi bakteri yang menyebabkan infeksi ini. Jus ini juga dikenal memiliki sifat anti – adhesi yang akan menghambat bakteri untuk menempel pada saluran kantung kemih sehingga mencegah terjadinya infeksi.

2. Kaya akan Vitamin C

Semua jenis buah-buahan dan sayuran kaya akan kandungan vitamin C harus dikonsumsi secara teratur. Vitamin C sangat berperan penting dalam tubuh. Vitamin  C juga membantu dalam mencegah beberapa penyakit seperti pilek dan flu, memperkuat kekebalan tubuh dan meningkatkan kesehatan kulit.

Selain itu masih banyak manfaat kesehatan lain yang dapat Anda peroleh. Mengonsumsi segelas penuh jus cranberry murni yang diencerkan dengan air dapat memenuhi kebutuhan tubuh Vitamin C Anda. Selain vitamin C, jus cranberry juga mengandung asam salisilat.

3. Sumber Nutrisi dan Mineral

Selain kaya akan antioksidan, jus cranberry juga mengandung vitamin dan mineral termasuk protein, karbohidrat, fosfor, natrium, kalsium, magnesium, besi dan seng. Selain itu, jus ini kaya akan thiamin dan niacin.

Jus cranberry juga merupakan sumber yang baik dari vitamin B, E dan K. Ini berarti bahwa jika Anda meminum jus cranberry murni tanpa campuran lain setiap hari, Anda akan memenuhi bagian penting dari kebutuhan harian tubuh Anda.

4. Sumber Energi

Jus cranberry dikenal banyak mengandung gula alami dan karbohidrat. Jumlah kalori per gelas dari jus cranberry relatif tinggi karena mengandung gula alami.

Jika Anda merasa letih dan lemah maka meminum jus cranberry secara alami dapat memberikan Anda energi.

5. Mencegah Penuaan Dini dan Kardiovaskular

Jus cranberry adalah sumber kekuatan yang dikemas dengan antioksidan seperti flavonoid yang membantu dalam menjaga kesehatan sistem kardiovaskular. Jantung biasanya akan mengalami gangguan akibat  hipertensi, obesitas dan diabetes di ana arteri akan mengalami penyumbatan dan menyebabkan serangan jantung.

Flavanoids yang terdapat dalam jus cranberry dikenal dapat mencegah hal ini dan mengingkatkan kesehatan jantung. Antioksidan ini juga membantu dalam proses memperlambat penuaan dini dengan memerangi radikal bebas dalam tubuh.

6. Mencegah Kanker

Apakah Anda tahu bahwa jus cranberry dikenal dapat mencegah terjadinya penyakit kanker? Meskipun penelitian masih berlangsung untuk membuktikannya, diketahui bahwa flavanoids yang ada dalam cranberry memiliki senyawa anti – karsinogenik yang mengurangi pertumbuhan sel-sel kanker dalam tubuh.

Jus ini juga memiliki sifat anti – tumor yang mencegah pembekuan darah dan mengurangi pertumbuhan tumor dalam tubuh.

**

Demikian beberapa manfaat sehat dari jus cranberry. Buah yang sekelas dengan buah berry ini mungkin sedikit sulit ditemukan. Anda akan menemukannya dalam bentuk kemasan pada supermarket, tetapi kandungan dari jus ini tidak akan berkurang.

Pilih jus dalam kemasan yang mengandung 100% buah cranberry tanpa buah tambahan untuk mendapatkan manfaat yang maksimal. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.