Fakta Mengenai Asam Folat untuk Wanita

waktu baca 3 menit
Selasa, 27 Agu 2013 13:32 0 46 Maryamah Karpov
 

manfaat asam folatSalah satu cara menjaga tubuh Anda tetap sehat yaitu dengan memenuhi asupan yang tepat dari asam folat atau Vitamin B9 yang dianggap sebagai suatu keharusan bagi perempuan.

Kenapa? Karena asam folat memproduksi sel-sel baru dalam tubuh dan berperan penting dalam sintesis DNA.

Jadi bisa dikatakan asam folat adalah suplemen penting yang dapat menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Untuk lebih meyakinkan Anda, berikut akan kami bagikan fakta seputar mengapa asam folat penting untuk wanita.

DAFTAR ISI

1. Baik untuk diet

Kebanyakan wanita barulah memenuhi kebutuhan asam folat mereka saat mereka hamil. Yang jarang diketahui saat ini, bahwa sebenarnya asam folat juga sangat baik untuk Anda yang sedang melakukan diet harian.

Asam folat akan meningkatkan, mencukupi dan memfasilitasi metabolisme protein dalam tubuh sehingga akan mengurangi risiko penyakit jantung. Selain itu, asam folat juga menjaga tekanan darah dan mengontrol degenerasi otot di usia tua.

2. Asam folat mudah didapatkan

Fakta yang menarik tentang asam folat adalah bahwa ternyata asam folat tersedia atau terkandung dalam begitu banyak jenis makanan, tapi sayangnya, kebanyakan wanita melupakan mengenai hal tersebut dan akhirnya memilih mengonsumsi suplemen asam folat.

Anda dapat membuat berbagai resep yang berbahan kacang seperti kacang polong dan lentil, bayam, produk hati, kecambah, asparagus, kuning telur, ragi dan sereal sarapan untuk keluarga Anda. Dengan demikian, secara tidak langsung keluarga Anda akan mendapatkan nutrisi asam folat.

3. Baik untuk kehamilan

Kami yakin Anda pasti sudah mengetahui bahwa asam folat sangat penting untuk dikonsumsi sebelum dan selama kehamilan.

Ibu yang memiliki asupan asam folat yang cukup sebelum dan selama masa kehamilan, dapat mencegah bayi lahir dalam keadaan cacat yang serius seperti spina bifida, penyakit sumsum tulang belakang parah yang banyak ditemukan pada bayi.

Asam folat juga membantu dalam menurunkan risiko bayi lahir dalam keadaan meninggal dan kelahiran prematur. Selain itu menjaga kesehatan calon bayi dan ibu. Wanita harus mengkonsumsi setidaknya 800-1000 mg asam folat untuk memiliki kehamilan yang sehat.

4. Kekurangan asam folat dapat menyebabkan anemia

Anda pasti sudah mendengar anemia, kan? Salah satu penyebab seseorang rentan terkena anemia adalah kurang terpenuhinya asupan asam folat atau yang biasa disebut defisiensi besi.

Karena itu, untuk para wanita, Anda harus menjaga diri dari beberapa jenis penyakit akibat kurangnya asupan asam folat yang dapat menyebabkan banyak masalah kesehatan yang paling umum seperti diare, lemah, terengah-engah, mati rasa anggota badan, degenerasi mental, gangguan perilaku dan gangguan dalam sintesis DNA yang dapat menyebabkan kanker.

5. Menyembuhkan masalah kesehatan mental

Jika Anda telah membaca beberapa fakta mengenai asam folat, nah ini adalah fakta mengenai asam folat yang diutarakan oleh para ahli. Kadar asam folat dalam tubuh ternyata terkait dengan stabilitas mental dan kesehatan.

Hal ini dikarenakan asam folat membantu dalam pikiran sehingga membuat Anda menjadi lebih pintar, selain itu juga dapat mengendalikan perilaku emosional dan marah. Menjaga asam folat tetap seimbang juga dapat mengontrol tingkat depresi.

(foto: duniafitness.com)