Cara Mengatasi Kecanduan Game pada Anak

waktu baca 3 menit
Selasa, 18 Jun 2013 12:09 0 43 Ulfah Rani
 

mengatasi kecanduan game pada anakPerkembangan teknologi yang semakin maju mau tidak mau memberikan pengaruh yang besar terhadap nilai-nilai dalam masyarakat.

Salah satu hal yang tidak luput dari sentuhan teknologi yaitu video game. Hiburan ini sangat diminati dan menjadi favorit siapa saja, terutama anak-anak.

Sebenarnya tidak masalah jika anak menghabiskan beberapa jam waktunya untuk bermain video game, tapi jika mereka sudah mulai kecanduan, hal ini dapat membuat waktu anak Anda menjadi tidak produktif.

Akan ada hal-hal penting yang terlewatkan atau disisihkan ketika anak sudah merasa kecanduan dalam bermain game.

Anak akan menjadi kesulitan untuk bersosialisasi dan malas untuk bermain dengan teman sebayanya. padahal pada usia anak-anak sangat dianjurkan untuk banyak bergerak melakukan aktivitas demi perkembangan fisik anak.

Selain itu, anak akan cenderung introvert. Dikhawatirkan akan berdampak buruk pada masa depan anak yang tidak mampu beradaptasi dengan cepat dalam suatu lingkungan baru misalnya lingkungan kantor.

Jika Anda adalah salah satu di antara para orang tua yang ingin menyingkirkan kecanduan game pada anak, Anda dapat mencoba tips-tips sederhana dan mudah berikut ini:

DAFTAR ISI

Berikan Pemahaman

Mengajarkan anak tentang efek buruk kecanduan video game. Berikan penjelasan yang sederhana dan mudah dimengerti.

Diskusikan aktivitas harian anak Anda, ini bisa menjadi suatu bentuk perhatian orang tua kepada anak. Libatkan anak Anda untuk melakukan sesuatu yang produktif.

Buatlah Kesepakatan

Tanpa tekad dan perencanaan yang tepat, akan sangat sulit untuk mengatasi kecanduan game pada anak Anda. Buatlah suatu kesepakatan dengan anak Anda untuk mengurangi jadwal bermain gamenya.

Berikan penawaran yang menarik kepada anak Anda agar ia mau mengurangi kebiasaannya bermain game. Ajak anak Anda bermain di taman atau tempat outdoor lainnya.

Bermain Bersama

Dalam kebanyakan kasus, anak-anak mulai kecanduan video game ketika mereka tidak memiliki orang lain untuk diajak bermain. Jadi cobalah untuk mencari tau hal apa yang bisa membuat anak Anda tertarik selain video game, kemudian libatkan diri Anda dalam hal tersebut.

Beritahu teman-teman terdekat mereka dan orang yang dicintai tentang kecanduan anak Anda terhadap video game, agar mereka bisa memberikan dukungan dan terlibat dalam permainan kelompok.

Perkenalkan Hiburan Lain

Perkenalkan hiburan lain yang juga menarik untuk anak Anda, misalnya membaca, mengoleksi serangga atau berkebun. Berikan hiburan yang penting dalam perkembangan kemampuan fisik, mental dan sosial anak Anda.

Hal ini dapat membuat anak Anda sadar bahwa ada begitu banyak hiburan-hiburan lain yang menarik.

Mencegah Kecanduan Datang Kembali

Setelah anak Anda menemukan minat lain dalam menghabiskan waktu selain bermain video game, selalu berikan dukungan Anda. Usahakan untuk terus melibatkan diri terhadap kegiatan yang dilakukan anak Anda.

Jangan sampai anak merasa bosan dan kesepian hingga akhirnya kembali menjadi pecandu game.

**

Proses ini akan menjadi mudah jika anak Anda mampu bekerja sama. Ketika rencana Anda untuk menghentikan kecanduan anak pada video game tidak berhasil, sehingga membuat anak Anda menjadi tertekan, cobalah untuk meminta saran para ahli.

(foto: sheknows.com)