Makanan Terbaik untuk Penyembuhan Diri

pengobatan herbalPengobatan herbal

Seorang koki asal Inggris, Dale Pinnock, yang juga memiliki gelar di bidang nutrisi dan obat-obatan herbal, telah datang dengan berbagai resep yang katanya dapat membantu meringankan gejala segala macam penyakit, mulai dari flu biasa sampai arthritis. Makanan ini, katanya, membantu meringankan penyakit dan membawa penderita kembali sehat.

Pinnock mengatakan bahwa ada banyak bahan kimia aktif, atau fitokimia, yang secara farmakologi ditemukan dalam tanaman obat dan digunakan dalam pengobatan herbal, juga hadir dalam tanaman kuliner.

Ini, ia menjelaskan, dapat membantu mengelola peradangan, mempengaruhi sirkulasi dan memiliki sifat anti-virus.

Sebagai contoh, penelitian telah menunjukkan manfaat kesehatan dari makanan seperti bawang putih dan bawang merah untuk penyakit jantung dan bit untuk mencegah kanker.

Pinnock menulis buku resep, Medicinal Cookery (Right Way), yang berisi makanan yang ia klaim dapat membuat Anda merasa lebih baik dengan mengobati gejala-gejala penyakit.

Pinnock berujar bahwa bintang bahan dalam medicinal cooking ialah bawang putih, karena jumlah efek positif yang dimilikinya bagi tubuh, termasuk menjadi anti-virus dan anti-bakteri.

Berikut adalah beberapa bahan makanan yang memiliki sifat obat, dilansir dari body+soul:

Ubi jalar merupakan sumber beberapa senyawa anti-inflamasi.

– Kunyit telah digunakan dalam praktek herbal selama berabad-abad sebagai anti-inflamasi. Dalam uji klinis, kunyit telah terbukti sebanding dengan beberapa obat anti-inflamasi yang kuat, kata Pinnock.

– Jahe mengandung gingerol, yang juga merupakan anti-inflamasi.

– Untuk Arthritis: nanas, seledri, cabe, bawang putih, jahe, jamur shiitake, ubi jalar, kunyit, kenari.

– Penyakit jantung: apel, seledri, cabe, bawang putih, jahe, bawang, buncis, kacang merah dan kacang-kacangan lainnya.

– Kondisi kulit: bawang, artichoke, Cucurbita moschata, seledri, alpukat, ubi jalar, sayuran berdaun hijau.

– Sistem kekebalan: cabai, bawang putih, jahe, goji berry, madu manuka, biji labu, jamur shiitake, blueberry, mangga.

– Sistem saraf: pisang, bawang, kentang, sayuran hijau, biji-bijian, strawberry.

(foto: howstuffworks.com)