Iconia B1-A71, Tablet Android Keluaran Acer Seharga Rp 1,6 Jutaan

waktu baca 1 menit
Jumat, 1 Feb 2013 08:20 0 57 Astrid Ivonna
 

Acer Iconia B1-A71Acer Iconia B1-A71

Acer, perusahaan hardware asal Taiwan yang salah satu produknya, yakni Tablet Iconia B1-A71 sempat menjadi ‘primadona’ dalam ajang Consumer Electronic Show tahun 2013 ini. Kabarnya produk tersebut akan resmi masuk ke Indonesia dan mulai dijual pada tanggal 2-2-2013.

Tablet Acer ini menggunakan bahan campuran antara plastik dengan metal untuk casingnya, layarnya 7 inchi dengan dimensi 197,4 x 128,5 x 11,3 mm dengan berat 320 gram, layar jenis LCM, prosesor 1.2GHz dual core, RAM 512MB dan Perangkat tablet ini menggunakan sistem Android 4.1 Jelly Bean.

Untuk kamera, Acer Iconia B1-A71 ini hanya menggunakan satu kamera bagian depan. Dengan media penyimpanan internal sebesar 8 GB namun bisa menambah kapasitas dengan menggunakan kartu microSD hingga 32GB.

Selain itu Acer Iconia B1-A71 ini tidak dilengkapi dengan 3G dan hanya tersedia dalam model yang menggunakan koneksi WiFi saja meskipun pihak Acer sendiri masih tidak menutup kemungkinan akan membuat Iconia generasi baru dengan 3G di masa yang akan datang.

(photo: fonearena.com)