10 Tanda Kematian dalam Hindu

waktu baca 3 menit
Selasa, 22 Apr 2014 18:40 0 51 Ulfah Rani
 

10 Tanda Kematian dalam HinduHUMBEDE.COM – Kematian tentu saja selalu menjadi momok yang menakutkan bagi siapa saja. Namun kematian adalah suatu proses yang pasti akan kita hadapi.

Apa yang telah lahir harus memiliki akhir, ini merupakan sesuatu yang tidak bisa kita hindari.

Mereka yang masih hidup tentu sering bertanya-tanya tentang apa saja yang terjadi setelah mati. Apakah terdapat dunia setelah kematian ataukah kita akan benar-benar lenyap dari alam semesta?

Terkadang manusia mencoba mencari cara untuk menghindari kematian. Sayangnya, berlari kemanapun, bersembunyi dimanapun, itu tidak akan membuat kematian menjauhi kita. Orang bilang bahwa kematian datang secara diam-diam menghampiri Anda bahkan tanpa Anda sadari.

Namun, dalam Hindu telah terdaftar beberapa tanda yang menunjukkan apabila orang tersebut akan segera mati.

DAFTAR ISI

Tanda Kematian Pertama

Tanda yang pertama adalah berubahnya warna kulit.

Dikatakan bahwa apabila warna kulit seseorang berubah menjadi kuning pucat atau putih dan sedikit merah, maka hal ini menunjukkan bahwa orang tersebut akan mati dalam kurun waktu enam bulan.

Tanda Kematian Kedua

Normalnya, apabila kita bercermin, kita akan melihat bayangan atau refleksi diri sendiri dalam cermin tersebut.

Namun dalam Hindu, ketika seseorang tidak dapat melihat refleksinya di dalam cermin ataukah pada pantulan air, maka itu menandakan bahwa orang tersebut akan mati dalam waktu enam bulan.

Tanda Kematian Ketiga

Apabila seseorang mulai melihat segala sesuatunya dengan warna hitam, atau pandangannya semakin menggelap, maka ini berarti bahwa orang tersebut akan segera mati.

Tanda Kematian Keempat

Terkadang orang-orang mengabaikan kedutan-kedutan yang terjadi pada bagian tubuhnya. Dalam Hindu, hal tersebut dianggap sebagai suatu peringatan, dan cara tubuh memberitahu sesuatu.

Ketika tangan kiri seseorang terus berkedut selama seminggu, maka hal itu menunjukkan bahwa orang tersebut hanya akan hidup dalam waktu satu bulan lebih, lalu kemudian mati.

Tanda Kematian Kelima

Tanda kematian kelima dikatakan bahwa orang yang akan mati, organ-organ tubuh beserta panca inderanya akan berubah menjadi keras seperti batu.

Apabila hal ini terjadi, maka orang tersebut akan mati dalam kurun waktu enam bulan.

Tanda Kematian Keenam

Saat seseorang tidak mampu melihat cahaya yang dipancarkan dari bulan, matahari atau api, maka ini merupakan pertanda bahwa orang tersebut akan segera mati.

Tanda Kematian Ketujuh

Apabila seseorang merasa lidahnya tiba-tiba mengalami bengkak, dan gusinya mulai mengeluarkan nanah, maka hal tersebut diyakini sebagai pertanda bahwa orang tersebut tidak akan hidup lama dan akan segera mati.

Tanda Kematian Kedelapan

Ketika seseorang tidak mampu melihat bintang kutub di langit, itu berarti bahwa orang tersebut akan mati dalam waktu enam bulan.

Tanda Kematian Kesembilan

Jika seseorang mulai melihat matahari, bulan dan langit dengan warna yang berbeda (dalam hal ini berwarna merah), maka ini menunjukkan bahwa orang tersebut akan segera mati.

Tanda Kematian Kesepuluh

Jika seseorang mengalami mimpi tentang burung hantu atau melihat sebuah desa kosong yang kemudian hancur, maka itu pertanda bahwa kematiannya sudah dekat.

Kematian tentunya akan dialami oleh siapa saja, menghampiri manusia tanpa memandang perbedaan. Dan saat hal itu tiba, yang kita bisa lakukan hanyalah pasrah menerimanya.

Maka dari itu, mulai sekarang gunakan kesempatan hidup kita sebaik mungkin. Lakukan hal-hal yang belum pernah Anda coba, jelajahi tempat-tempat yang tidak pernah Anda kunjungi sebelumnya, berbuat baiklah kepada sesama manusia, nikmati hidup yang Anda miliki hingga ajal datang menjemput.