Berapa Banyak Tidur yang Dibutuhkan Anak Anda?

waktu baca 3 menit
Rabu, 9 Jan 2013 05:14 0 74 Mayrani
 

bayi tidurJumlah jam tidur anak dipengaruhi banyak faktor

Jumlah jam tidur yang dibutuhkan seorang anak bervariasi, tergantung pada faktor-faktor individu dan faktor tertentu, termasuk usia anak. Berikut adalah beberapa pedoman umum, dikutip dari webmd.com:

DAFTAR ISI

Usia 1-4 Minggu: 15-16 jam per hari

Bayi yang baru lahir biasanya tidur sekitar 15 sampai 18 jam sehari, tetapi hanya dalam jangka pendek dua sampai empat jam. Bayi prematur mungkin tidur lebih lama. Karena bayi yang baru lahir belum memiliki jam biologis internal, atau irama sirkadian, pola tidur mereka tidak terkait dengan siklus siang hari dan malam hari. Bahkan, mereka cenderung tidak memiliki banyak pola sama sekali.

Usia 1-4 Bulan: 14-15 jam per hari

Pada usia 6 minggu bayi Anda mulai sedikit lebih tenang, dan Anda mungkin memperhatikan munculnya pola tidur yang lebih teratur. Periode terpanjang tidur berjalan empat sampai enam jam dan cenderung menjadi lebih teratur di malam hari. Kebingungan siang-malam berakhir.

Usia 4-12 Bulan: 14-15 jam per hari

Sementara di atas 15 jam sangat ideal, sebagian besar bayi hingga usia 11 bulan hanya tidur sekitar 12 jam. Membangun kebiasaan tidur yang sehat adalah tujuan utama selama periode ini, karena bayi Anda sekarang jauh lebih sosial, dan pola tidurnya lebih seperti orang dewasa.

Bayi biasanya memiliki tiga periode tidur siang dan turun menjadi dua periode pada usia sekitar 6 bulan, di saat mereka secara fisik mampu tidur sepanjang malam. Membentuk tidur siang yang teratur umumnya terjadi pada bagian akhir dari waktu tersebut, karena ritme biologisnya menjadi lebih matang. Tidur di pagi hari menjelang siang biasanya dimulai pukul 9 pagi dan berlangsung sekitar satu jam. Tidur siang lebih awal dimulai antara siang dan pukul 2 siang dan berlangsung satu atau dua jam. Dan tidur sore mungkin mulai dari 3 sampai 5 sore dan durasinya bervariasi.

Usia 1-3 Tahun: 12-14 jam per hari

Saat anak Anda bergerak melewati tahun pertama menuju usia 18 sampai 21 bulan ia mungkin akan kehilangan tidur pagi dan tidur hanya sekali sehari. Sementara balita perlu tidur sampai 14 jam sehari, mereka biasanya mendapatkan hanya sekitar 10 jam.

Kebanyakan anak dari sekitar usia 21 sampai 36 bulan masih membutuhkan satu tidur siang dalam sehari, yang bisa berkisar dari satu sampai tiga setengah jam lamanya. Mereka biasanya pergi tidur antara jam 7 dan 9 malam dan bangun antara jam 6 dan 8 pagi.

Usia 3-6 Tahun: 10-12 jam per hari

Anak-anak pada usia ini biasanya pergi tidur antara pukul 7 dan 9 malam dan bangun sekitar pukul 6 dan 8 pagi, seperti yang mereka lakukan ketika mereka masih lebih muda. Pada usia 3 tahun, kebanyakan anak masih tidur siang, sementara pada usia 5 tahun, sebagian besar tidak. Tidur siang berangsur-angsur menjadi lebih pendek juga. Masalah tidur baru biasanya tidak berkembang setelah 3 tahun.

Usia 7-12 Tahun: 11 jam per hari

Pada usia ini, dengan kegiatan sosial, sekolah, dan keluarga, waktu tidur secara bertahap menjadi tertunda dan tertunda, dengan sebagian besar anak usia 12 tahun pergi tidur sekitar pukul 9 malam. Masih ada range waktu tidur, 7:30-22:00 , serta waktu tidur total, dari 9 sampai 12 jam, meskipun rata-rata hanya sekitar 9 jam.

Usia 12-18 Tahun: 8-9 jam per hari

Kebutuhan tidur tetap sama pentingnya bagi kesehatan dan kesejahteraan untuk remaja seperti ketika mereka masih lebih muda. Ternyata banyak remaja sebenarnya perlu tidur lebih dari tahun-tahun sebelumnya. Sekarang, tekanan sosial melawan kualitas dan kuantitas tidur.

(photo: sciencedaily.com)