Melangsingkan pinggang Anda berarti menurunkan porsi makan Anda. Namun, sementara Anda menghitung kalori, perut Anda menggeram, meminta lebih dari sekedar salad sederhana.
Jadi bagaimana Anda dapat memuaskan rasa lapar Anda sekaligus langsing pada saat yang sama?
Berikut adalah 10 tips yang akan membantu Anda menekan nafsu makan Anda secara alami, dilansir dari SymptomFind.com:
DAFTAR ISI
Para peneliti di University of Rhode Island menemukan bahwa orang yang mengunyah permen karet pada pagi hari cenderung mengkonsumsi lebih sedikit kalori saat makan siang. Mereka yang berpartisipasi dalam studi ini juga tidak ngemil di kemudian hari untuk mengimbangi kalori yang hilang.
Para peneliti percaya mengunyah memperdaya otak memberi sinyal ke perut bahwa tindakan tersebut ialah makan, dan karenanya mengenyangkan.
Sarapan merupakan waktu makan yang paling penting saat menjalani hari karena membantu Anda mendorong metabolisme dan mengatur kecepatan nafsu makan sepanjang hari. Dengan kata lain, jika Anda makan makanan yang tepat saat sarapan, Anda akan kurang lapar di siang hari.
Makanan terbaik yang dapat Anda makan untuk sarapan ialah telur, yogurt dan makanan lain yang tinggi protein. Protein adalah nutrisi yang mengisi Anda, dan dengan mengkonsumsinya, Anda benar-benar akan merasa kenyang lebih lama. Kombinasikan protein dengan beberapa karbohidrat dan sedikit lemak.
Jika Anda mencoba menurunkan berat badan, Anda mungkin berpikir bahwa menghindari lemak adalah cara terbaik. Faktanya, lemak sebenarnya dapat mengekang nafsu makan Anda. Caranya adalah dengan mengkonsumsi lemak tak jenuh sehat yang ditemukan dalam makanan seperti minyak zaitun, kacang-kacangan dan alpukat.
Ketika mengkonsumsi lemak tak jenuh, lemak tersebut berubah menjadi senyawa yang memicu zat kimia di otak yang memberi sinyal rasa kenyang. Tentu saja, dengan semua lemak yang ada, moderasi adalah kuncinya. Jadi makan segenggam kacang atau seperempat alpukat saja sebagai makanan ringan atau sarapan.
Studi menunjukkan bahwa dengan hanya mencium bau makanan tertentu, otak Anda dapat tertipu dan berpikir bahwa Anda sudah makan. Dalam satu studi, peserta yang mengendus aroma peppermint setiap dua jam memotong sekitar 2.700 kalori dari diet mereka dalam seminggu.
Studi lain menunjukkan bahwa cokelat, vanila, pisang dan apel hijau dapat menghasilkan efek yang sama.
Olahraga melepaskan endorfin, zat kimia yang memicu pusat-pusat rasa senang di otak. Dengan melepaskan bahan kimia ini melalui olahraga, Anda akan cenderung kurang ngemil kemudian.
Olahraga juga menekan hormon yang menginduksi nafsu makan dalam tubuh, sehingga dapat memakan waktu hingga dua jam bagi tubuh Anda untuk bahkan merasa lapar sesudah berolahraga.
Mereka yang makan makanan porsi kecil enam kali sehari, dibanding mereka yang makan tiga kali makan porsi besar, lebih mudah menekan nafsu makan. Dengan makan setiap tiga sampai empat jam, kadar gula darah tubuh tidak punya waktu untuk menukik rendah hingga menginduksi rasa lapar.
Makan porsi kecil setiap beberapa jam juga menghilangkan dorongan untuk ngemil sepanjang hari.
Butuh waktu 20 menit bagi perut untuk menyampaikan ke otak bahwa ia kenyang. Jadi, jika Anda sudah berpikir ingin menikmati hidangan penutup, tunggu 20 menit setelah menyelesaikan makanan utama Anda.
Jika Anda tidak merasa lapar setelah 20 menit, makanan penutup akan harus menunggu untuk dihabiskan di lain hari.
Cobalah untuk menghindari tempat-tempat yang menjual makanan seperti toko roti, food court, dan kafetaria.
Banyak minuman yang dapat membuat Anda merasa kenyang dan menekan nafsu makan Anda pada waktu yang sama. Minuman terbaik ialah, tentu saja, air. Air tidak hanya menghidrasi tubuh Anda, tetapi mengeluarkan racun dan dapat mempercepat metabolisme Anda.
Minum satu gelas penuh air sebelum makan dapat mengisi perut Anda sehingga Anda makan lebih sedikit selama waktu makan. Kopi dan teh adalah dua minuman lain yang bertindak sebagai penekan nafsu makan alami dan dapat menggantikan camilan di malam hari.
Hal ini tidak hanya akan meningkatkan asupan buah harian, tapi juga mengurangi asupan kalori harian Anda.
Studi menunjukkan bahwa orang yang makan setengah jeruk sebelum makan tidak hanya makan lebih sedikit, namun kehilangan rata-rata 3,6 kilogram dalam tiga bulan. Peneliti memuji kemampuan jeruk untuk menurunkan tingkat insulin tubuh, yang mana mengatur gula darah dan metabolisme lemak.