Tips Cerdas Membeli Pakaian Dalam Wanita

waktu baca 3 menit
Senin, 17 Jun 2013 12:39 0 60 Ulfah Rani
 

tips memilih pakaian dalamAda yang mengatakan bahwa pakaian dalam yang tepat mampu meningkatkan kepercayaan diri wanita. Mereka akan merasa seksi dan cantik ketika memakai pakaian dalam tersebut.

Kebanyakan wanita selalu meniru lingerie atau pakaian dalam yang dikenakan para selebriti favorit mereka. Merasa suka dengan modelnya dan langsung dibeli begitu saja tanpa mempertimbangkan hal-hal yang seharusnya mereka perhatikan sebelum membeli.

Padahal, kesalahan dalam memilih pakaian dalam bisa berakibat fatal. Mulai dari masalah kesehatan pada kewanitaan Anda hingga rasa percaya diri yang menurun.

Memilih pakaian dalam yang tepat memang tidak gampang karena ada beberapa poin yang harus Anda terapkan sebelum memutuskan untuk membeli. Jangan sampai terjadi penyesalan karena Anda salah memilih.

Berikut ini beberapa tips cerdas yang harus diperhatikan sebelum membeli pakaian dalam:

DAFTAR ISI

Utamakan kenyamanan

Saat membeli pakaian, kenyamanan adalah satu hal yang harus Anda prioritaskan. Banyak pakaian dalam yang memiliki motif indah dan unik yang membuat siapa saja rasanya ingin membelinya.

Namun motif yang cantik belum tentu akan terasa nyaman jika Anda gunakan. Jadi sebelum membeli, disarankan untuk selalu mempertimbangkan rasa nyaman.

Pilih yang sesuai dengan ukuran tubuh

Ini adalah hal paling penting yang harus Anda perhatikan saat akan membeli pakaian dalam. Jika Anda tidak memilih ukuran yang tepat, hal itu dapat menimbulkan dampak negatif pada tubuh Anda.

Banyak wanita yang tidak tahu ukuran yang tepat hingga akhirnya memilih pakaian dalam yang salah dan tidak sesuai. Jadi pilihlah ukuran yang tidak terlalu ketat tapi juga tidak longgar.

Perhatikan bahan

Sebelum membeli, perhatikan bahan yang digunakan. Lebih baik Anda memilih pakaian dalam yang terbuat dari bahan katun, selain karena mudah menyerap keringat, bahan katun juga gampang dijaga kebersihannya.

Jangan memilih pakaian dalam dengan bahan polyester, karena cukup berbahaya untuk digunakan. Jadi pilihlah bahan yang lembut dan tidak melukai kulit Anda.

Mainkan warnanya

Pakaian dalam dengan warna putih atau hitam sudah menjadi semacam warna wajib yang harus dimiliki setiap orang.

Tapi Anda bisa mencoba untuk bereksperimen dengan membeli pakaian dalam berwarna merah. Warna tersebut akan membuat Anda tampak lebih seksi dan berani.

Harga adalah kualitas

Usahakan untuk tidak membeli pakaian dalam dengan harga yang terlalu murah. Wanita paling lemah dengan yang namanya “sale”, tertarik membeli barang karena harganya yang murah, sehingga lupa memperhatikan ukuran dan bahannya.

Padahal harga pakaian dalam yang murah mungkin saja karena dibuat dari bahan yang kurang berkualitas. Tidak ada salahnya membeli dengan harga yang sedikit mahal.

**

Inilah beberapa tips memilih dan membeli pakaian dalam yang harus Anda ingat ketika akan membeli pakaian dalam untuk diri sendiri. Tips-tips ini juga bisa diterapkan bagi para pria yang ingin memberikan hadiah kepada kekasih tercinta.

(foto: alphamagazine.ae)