LG Optimus G akan Segera Beredar di 50 Negara

waktu baca 1 menit
Jumat, 25 Jan 2013 05:13 0 53 Astrid Ivonna
 

LG Optimus GLG Optimus G

Karena banyaknya permintaan dari berbagai negara, LG yang merupakan salah satu raksasa produsen perangkat teknologi asal Korea Selatan, memutuskan akan memasarkan salah satu produk terbaru mereka, yaitu ponsel LG Optimus G.

Memang, pihak LG belum menjelaskan secara detail di negara mana saja akan mereka pasarkan LG Optimus G, namun direncanakan akan segera direalisasikan mulai bulan ini.

Park Jong Seok yang merupakan president CEO LG Electronics Mobile Communication mengatakan bahwa karena jaringan 4G LTE yang semakin meluas pada skala global, pihak LG akan memanfaatkan teknologi LTE tersebut untuk menawarkan pengalaman terbaik bagi konsumen melalui ponsel LG Optimus G.

Selain itu, dengan memakai sistem Android Jelly Bean dan layar 4,7 inchi serta kemampuan software yang telah ditingkatkan tentunya akan membuat LG Optimus G ini menjadi salah satu smartphone 4G LTE yang masuk kedalam kategori ponsel Android premium.

LG Optimus G ini telah diedarkan sejak september tahun 2012 lalu di Korea. Koneksi 4G memang menjadi andalan LG dalam memasarkan produk ponsel mereka. Bahkan jaringan atau koneksi LTE mereka disebut-sebut menjadi penanda langkah signifikan untuk urusan LTE.

Harga yang ditawarkanpun cukup bersaing dengan smartphone lain yang sejenisnya, yakni, sekitaran USD 900 atau sekitar Rp. 8,5 juta.

(photo: forum.xda-developers.com)