Tips Dan Cara Merawat Pashmina Agar Lebih Awet

waktu baca 3 menit
Kamis, 23 Okt 2014 19:43 0 1326 Nuzulia
 

Perawatn Pashmina Chiffon

HUMBEDE.COM – Hijab kini bukan lagi semata soal bagaimana menutup aurat bagi wanita muslimah. Namun, hijab kini sudah menjadi tren atau gaya hidup tersendiri bagi wanita muslimah. Perkembangan mode hijab ini sendiri sangat pesat di Indonesia.

Tak ayal berbagai macam model, bahan, bentuk, dan warna hijab pun banyak bermunculan di pasaran. Aneka bentuk ini tentu saja, membuat para wanita ini terlihat lebih cantik. Salah satu model hijab yang saat ini berkembang di pasaran adalah model hijab pashmina.

Setiap barang yang kita miliki tentunya harus kita rawat dengan baik supaya tetap awet dan tahan lama. Tak terkecuali kain hijab pashmina ini, membutuhkan cara tersendiri untuk merawatnya agar tetap awet dan tahan lama.

Sebelum kita berbicara soal bagaimana merawat hijab pashmina, alangkah baiknya jikalau kita mengetahui terlebih dahulu jenis – jenis pashmina. Kain hijab pashmina ada beberapa jenis yang bisa kita bedakan dari bahannya, yaitu pashmina dengan bahan chiffon dan pashmina dengan bahan kaos/rayon.

Cara Merawat Hijab Pashmina

Pada dasarnya kain hijab pashmina ini tidak memiliki teknik khusus yang rumit untuk melakukan perawatan. Lalu apa saja ya langkah – langkah untuk merawat kain hijab pashmin agar bisa awet dan tahan lama?

Berikut ini tips dan cara merawat pashmina agar awet dan tahan lama.

1. Sebaiknya, simpan kain hijab pashmina di dalam wadah penyimpanan. Hindari menyimpan pashmina dengan cara digantung, karena jika kita menyimpan kain pashmina dengan cara digantung akan membuat benang – benangnya cepat melar. Jika tidak memiliki wadah penyimpanan khusus, bisa dengan menumpuknya di dalam almari.

perawatan-hijab-pashmina

2. Cuci kain pashmina dengan tangan, hindari mencuci dengan mesin cuci karena dapat merusak serat – serat kain. Saat mencuci pun kucek dengan perlahan – lahan saja, hindari juga memeras terlalu keras karena dapat merusak kain pashmina.

3. Saat mencuci, sedapat mungkin gunakan sabun khusus seperti sabun khusus untuk mencuci kain sutera atau batik. Bisa juga gunakan shampo sebagai alternatif untuk mencuci.

4. Hindari terkena sinar mtahari langsung ketika dijemur, selain untuk menjaga agar warnanya tidak cepat pudar karena tertimpa cahaya matahari, menghindari sinar matahari langsung juga menjaga agar serat kain tidak mudah rapuh karena terlalu panas terkena sinar matahari.

5. Berhati – hatilah saat menyetrika agar kain pashmina tidak rusak. Sesuaikan suhu alat setrika, agar tidak terlalu panas karena dapat merusak serat kain. Atau bisa juga kain pashmina ini disetrika paling akhir setelah kita mematikan alat setrika, supaya kain pashmina disetrika dengan suhu yang tidak terlalu panas sehingga tidak merusak kain. Adakalanya, seperti pashmina kerut, kita harus menyetrika dengan ekstra hati – hati agar bentuk kerutnya tidak hilang.

Perawatn Pashmina Chiffon

6. Gunakan kamper/kapur barus saat menyimpan. Gunanya, untuk memberi aroma pada almari/tempst penyimpanan dan menghindarkan dari jamur ataupun ngengat. Jangan lupa rutin bersihkan tempat penyimpanan kain pashmina ini, setidaknya 3 bulan sekali agar kebersihannya tetap terjaga.

Selamat mencoba.