6 Sikap Wanita yang Dibenci Pria dalam Hubungan Asmara

waktu baca 3 menit
Senin, 23 Jun 2014 19:12 0 48 Amanda
 

6 Sikap Wanita yang Dibenci Pria dalam Hubungan AsmaraHUMBEDE.COM – Dalam setiap hubungan, tentu membutuhkan sikap pengertian yang baik antara kedua belah pihak.

Hal ini juga seharusnya dibarengi dengan beberapa sikap saling menghargai agar hubungan asmara berjalan awet dan tida menyakitkan, baik bagi wanita maupun pria.

Dalam sebuah hubungan, biasanya wanita ingin menempati posisi yang dominan dimana ia menuntut untuk selalu didengar dan dipahami. Hal ini tentu sah-sah saja, namun jika tidak dibarengi dengan hal yang sama kepada si pria, biasanya hubungan akan berakhir kandas dan tidak akur.

Bagi pria, ada beberapa sikap wanita yang tidak ia sukai dan sering menjadi salah satu penyebab pertengkaran maupun hubungan yang kandas.

Untuk menghindarinya, hindaari beberapa sikap berikut.

DAFTAR ISI

1. Terlalu Manja

Wanita yang manja biasanya menjadi salah satu hal yang membuatnya terlihat imut dan tak jarang sikap ini disukai pria karena menjadikan pria seperti pahlawan dan orang yang dibutuhkan.

Akan tetapi, sikap manja yang berlebihan dan terus menerus akan membuat si pria lama kelamaan kesal dan tidak lagi menyukainya.

Sikap manja seperti selalu minta diantar kemana-mana, apapun yang dilakukan memerlukan bantuan di pria, akan membuat Anda terlihat tidak mandiri.

Hindari untuk selalu manja dan mencoba melakukan hal-hal kecil sendiri sebelum pada akhirnya meminta bantuan pasangan Anda.

2. Selalu Mengeluh

Sesekali mengeluh adalah normal, namun jika Anda sering-sering mengeluh hingga ke hal yang kecil sekalipun, hal ini akan membuat si pria menjadi kesal.

Sering mengeluh juga menjadi ciri yang tidak optimis dan tidak berpikiran positif. Jika ada hal yang tidak Anda sukai, ceritakan kepada pasangan namun tidak dengan mengeluh, akan tetapi dengan meminta pendapatnya sehingga dapat menjadi topik diskusi.

3. Membandingkan Dirinya Dengan Orang Lain

Siapa yang suka dibanding-bandingkan? Anda pun tidak kan? Hindari kebiasan sering membandingkan dirinya dengan orang lain, terlebih orang tersebut adalah mantan atau orang yang tidak ia sukai.

Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, serta jalan hidup yang berbeda-beda. Ketimbang membandingkannya dengan orang lain, sebaiknya dukung dan motivasi dirinya untuk menjadi orang yang lebih baik. Tentu lakukan dengan cara yang lembut.

4. Mendominasi Percakapan

Memang tidak semua pria suka banyak bicara layaknya wanita, namun dalam beberapa hal, cobalah menjadi pendengar yang baik dan hindari selalu mendominasi percakapan dan selalu ingin didengar.

Wanita yang menjadi pendengar yang baik tidak hanya mampu memahami si pria dengan lebih baik, namun juga dapat membuat si pria semakin cinta karena kemampuannya mendengar mencirikan ia menghargai si pasangan.

5. Terlalu Sensitif

Wanita memang dikenal lebih sensitif daripada pria, namun wanita yang terlalu sensitif juga mudah membuat seorang pria kesal.

Sering marah-marah akan hal kecil, selalu mengkritik hal yang sebenarnya tidak perlu dikritik dan lain sebagainya sebaiknya Anda hindari.

6. Terlalu Curiga

Sifat dan sikap yang satu ini sering menjadi alasan pertengkaran dalam hubungan Asmara. Belajarlah mempercayai pasangan Anda dan hindari sikap selalu curiga karena akan membuat ia tidak nyaman.

***

Semoga bermanfaat.

(photo: www.femalefirst.co.uk)