HUMBEDE.COM – Menyanyi merupakan salah satu aktivitas yang cukup populer dan menarik sehingga banyak digemari oleh masyarakat luas.
Tidak begitu penting apakah Anda memiliki suara pas-pasan atau Anda tidak memiliki kemampuan khusus dalam menyanyi.
Bernyanyi memang merupakan salah satu kegiatan yang menyenangkan. Hampir sebagian besar dari kita pernah mencoba melakukannya walaupun hanya sebatas di kamar mandi saja.
Nah, tahukah Anda bahwa menyanyi di kamar mandi merupakan salah satu media untuk menyehatkan tubuh? Apa saja manfaatnya?
Berikut kami paparkan mengapa menyanyi di kamar mandi itu menyehatkan.
DAFTAR ISI
Beberapa penelitian kesehatan menjelaskan bahwa bernyanyi ternyata merupakan salah satu kegiatan yang menyehatkan tubuh, baik bagi organ jantung maupun paru-paru.
Bernyanyi termasuk aktivitas aerobik yang dapat meningkatkan pasokan oksigen ke aliran darah ke seluruh tubuh, sehingga berpengaruh positif terhadap peningkatan efisiensi sistem kardiovaskular ( jantung ).
Ketika bernyanyi, sebagian besar otot di sekitar perut (diafragma) bekerja dengan baik. Dan ini dianggap sebagai salah satu latihan untuk menjaga kondisi otot tubuh bagian atas tetap sehat.
Latihan vokal merupakan media untuk sekaligus melibatkan latihan pernapasan dan latihan otot jantung serta paru-paru.
Bernyanyi mampu menyerap dan menyediakan sejumlah oksigen ke dalam paru-paru.
Hal ini memberikan pengaruh positif bukan hanya bagi jantung dan paru-paru, tapi juga terhadap kesehatan otak, karena memperoleh asupan oksigen sehingga kondisi dan kemampuan otak dalam bekerja menjadi lebih baik.
Dengan bernyanyi, otot tulang rusuk, punggung serta perut menjadi kuat dan tubuh Anda pun memiliki postur yang lebih baik dan sempurna.
Pelatihan otot secara rutin akan membentuknya menjadi lebih ideal dan kelihatan lebih menarik.
Bernyanyi bisa membuat wajah Anda terlihat cerah dan tampak awet muda.
Bernyanyi mampu melatih dan menarik otot-otot wajah menjadi lebih kencang. sehingga membuat wajah Anda menjadi terlihat lebih muda.
Ketika Anda bernyanyi, getaran musik bergerak melalui Anda, mengubah pemandangan fisik dan emosional Anda.
Rasa senang mungkin datang dari endorfin, hormon yang dilepaskan saat bernyanyi, yang berhubungan dengan perasaan senang. Atau mungkin dari oksitosin, hormon lain yang dilepaskan selama menyanyi, yang telah ditemukan mengurangi kecemasan dan stres.
Oksitosin juga meningkatkan perasaan kepercayaan dan ikatan, yang mungkin menjelaskan mengapa studi telah menemukan bahwa bernyanyi mengurangi perasaan depresi dan kesepian.
Manfaat bernyanyi secara teratur tampaknya bersifat kumulatif. Dalam satu studi, penyanyi ditemukan memiliki kadar kortisol lebih rendah, menunjukkan stres yang lebih rendah.
Siapa yang menyangka bahwa aktivitas kecil namun sangat menyenangkan ini bisa mempengaruhi kesehatan tubuh dan psikologis seseorang.
Menyanyi dan bermain musik mampu memangkas berbagai gejala penyakit. Dikatakan juga bahwa menyanyi bisa mempercepat proses penyembuhan beberapa jenis penyakit.