Rumah Wangi Tanpa Pengharum Ruangan

waktu baca 3 menit
Rabu, 30 Apr 2014 18:38 0 14 Maryamah Karpov
 

Rumah Wangi Tanpa Pengharum RuanganHUMBEDE.COM – Terlepas dari seberapa keras Anda mencoba untuk menjaga rumah tampak bersih dan wangi, ada beberapa jenis bau yang akan sulit untuk dihilangkan.

Bau makanan, bau kamar mandi atau bau dari luar dapat berkumpul menjadi satu dan memenuhi ruangan.

Bau busuk tidak akan mengganggu indra penciuman saja, tetapi juga akan memberikan kesan buruk pada rumah Anda.

Berikut akan kami berikan beberapa cara mudah dan efektif untuk menghilangkan bau tak sedap. Simak yuk!

DAFTAR ISI

1. Gunakan Cuka

Semua daerah yang rawan air  atau memiliki genangan air, cenderung akan mengeluarkan bau yang tidak sedap.  Anda dapat menggunakan cuka untuk menghilangkannya.

Untuk membersihkan toilet, Anda dapat menuangkan cuka pada kakus dan diamkan beberapa menit lalu siram.

2. Gunakan Lilin Beraroma

Ada beberapa lilin beraroma yang dapat Anda temukan di pasar saat ini. Tempatkan lilin wangi di berbagai titik di rumah Anda. Pastikan Anda menutup kamar mandi dan dapur.

Membakar lilin beraroma secara berkala akan memberikan aroma yang menyenangkan di seluruh rumah Anda.

Selain membuat ruangan lebih wangi, lilin beraroma juga berfungsi sebagai aromatherapy yang akan membuat pikiran lebih tenang sehingga Anda tidak perlu menghabiskan banyak waktu di tempat spa.

3. Tempatkan Hewan Peliharaan di Tempat Lain

Untuk Anda yang memiliki hewan peliharaan, pastinya Anda akan sering mencium aroma tidak sedap. Jika Anda tidak ingin menempatkan peliharaan Anda d itempat lain, maka membersihkan hewan peliharaan Anda setiap hari akan membantu menghilangkan bau.

Selain bau dari hewan peliharaan, tempat pembuangan yang berada di sekitar rumah juga dapat menjadi salah satu penyebab munculnya bau. Gunakan campuran cuka dan baking soda untuk membersihkannya dan menghilangkan bau.

4. Perhatikan Bagian Dapur

Bau masakan, sisa-sisa makanan, sayuran atau buah-buahan yang membusuk di  dapur dapat menjadi sumber bau. Pastikan Anda membuang sampah dengan benar.

Simpan sayuran dan buah-buahan Anda dengan rapi untuk menghindari bakteri yang akan membuatnya lebih cepat busuk.

Selain itu, bersihkan sampah kaleng dari lemari es yang dapat menjadi salah satu penyebab bau busuk.

5. Biarkan Udara Masuk

Tidak ada cara yang lebih baik daripada tetap membuka jendela pada ruangan di rumah Anda untuk mendapatkan udara segar.

Buka jendela dan pintu agar sirkulasi udara dapat menyingkirkan bau tidak sedap dari rumah Anda.

6. Bersihkan Karpet

Apakah Anda pernah berpikir untuk mencuci karpet? Meskipun terlihat sulit dan berat tetapi karpet dapat menjadi salah satu penyebab bau.

Gunakan baking soda yang ditaburkan pada karpet dan biarkan setidaknya 15 menit sebelum dibersihkan. Baking soda memiliki kemampuan menghilangkan bau tak sedap.

7. Bumbu Dapur

Jika Anda menyukai aroma alami, Anda tidak perlu mencarinya terlalu jauh. Dapur Anda adalah tempat terbaik untuk merasakan aroma berbau alami.

Kayu manis, lavender kering dan rempah-rempah lainnya akan mengeluarkan aroma tersebut. Atau, Anda juga dapat menambahkan membuat aroma alami dengan merebus beberapa campuran bumbu dapur yang akan memberikan aroma yang tahan lama.

8. Gosokkan Ekstrak Vanili 

Ekstrak vanili adalah salah satu bahan pengharum yang mudah ditemukan di setiap rumah.

Gosokkan beberapa ekstrak vanili pada bola lampu. Nyalakan lampu dan ketika bola lampu memanas, maka bau manis dari vanili  akan mengisi udara.

9. Gunakan Jeruk

Berikut ini adalah cara yang murah, mudah dan efektif yang akan memberikan bau aroma segar pada ruangan di rumah Anda.

Ambil satu jeruk yang telah dibagi dua,  setelah itu tambahkan garam pada jeruk. Tempatkan jeruk pada bagian sudut ruangan yang akan memberikan aroma alami untuk rumah Anda.