9 Jenis Sepatu yang Wajib Dimiliki Wanita

waktu baca 3 menit
Sabtu, 18 Jan 2014 22:35 0 43 Amanda
 

Wanita dan sepatu seakan tidak dapat dipisahkan. Tak heran jika model sepatu wanita sangat beragam dan selalu menjadi barang wajib dalam hal fashion.

Dalam memilih sepatu, tak jarang wanita memiih yang dianggap menarik dan sesuai tren atau bahkan seperti yang dikenakan idolanya.

Hal tersebut sering membuat wanita lupa akan model sepatu yang lebih ia sering gunakan dan butuhkan. Sering pula banyaknya sepatu yang dimiliki wanita tidaklah cukup untuk mereka karena saat sedang memilih sepatu yang akan mereka kenakan, mereka merasa tidak memiliknya.

Jenis Sepatu yang Wajib Dimiliki Wanita

Urusan membeli sepatu sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan utama anda. Selain disesuaikan dengan keuangan, membeli sepatu yang sesuai dengan kebutuhan lebih baik dari pada membeli yang hanya sekali anda pakai.

Selain itu, menurut situs online thesimplyluxuriouslife.com, ada 9 jenis sepatu yang wajib dimiliki para wanita, berdasarkan fungsinya yang pasti diperlukan.

Berikut jenis-jenis sepatu tersebut kami rangkum untuk anda.

DAFTAR ISI

1. Flat Shoes

Sepatu tanpa hak atau yang sering disebut sepatu balerina ini wajib anda miliki. Selain rasa nyaman saat mengenakannya, sepatu ini praktis dan cocok untuk segala model busana dan acara.

Jenis ini selain memiliki warna yang beragam, juga model yang cocok digunakan sehari-hari atau pada acara formal. Untuk acara formal, biasanya sepatu ini berhiaskan bebatuan cantik nan berkilau.

Jadi, karena rasa nyamannya yang luar biasa, pastikan anda memiliki setidaknya 1 sepatu balerina.

2. Sepatu Sandal Cantik

Sandal cantik tentu juga wajib dimiliki, namun sepatu sandal lebih bersifat multifungsi karena dapat terlihat sangat santai namun juga lebih sopan. Pilih sepatu sandal yang nyaman dikenakan dan memiliki tali yang tidak menyakiti pergelangan kaki anda.

3. Sepatu Formal Berwarna Hitam

Yang satu ini wajib dimiliki karena akan sangat diperlukan dalam banyak situasi, seperti bekerja, melamar pekerjaan, baju dengan warna dan model apa saja, tampilan seksi dan berkelas dan masih banyak lagi.

Sepatu ini juga sebaiknya memiliki kualitas yang sangat baik sehingga sangat nyaman dikenakan. Pilih juga hak yang tidak terlalu tinggi dan juga tidak terlalu pendek.

4. Sepatu Hak Tinggi Berwarna Pastel

Selain warna hitam, sepatu hak tinggi berwarna pastel akan membuat tampilan yang sempurna terutama di siang hari. Warna ini juga dapat membuat kaki ada terlihat bersih dan lebih cerah.

5. Stiletto

Sepatu jenis ini biasanya terlihat sangat seksi dengan hak yang runcing dan panjang, juga bagian depan sepatu yang sebagian besar berbentuk lancip. Sepatu ini cocok dikenakan di acara-acara formal dan dapat membuat kaki terlihat ramping dan indah.

6. Espadrilles

Mungkin anda sering melihatnya namun tidak tahu sebutannya. Sepatu ini merupakan sepatu yang disebut sepatu musim panas karena modelnya yang sangat kasual dan sangat nyaman. Bentuknya sangat simpel dan berbadah kanvas tanpa tali dengan sol sepatu yang terbuat dari bahan alami.

7. Kitten Heels

Sepatu jenis ini memiliki hak pendek dan dapat menjadi pilihan tepat bagi anda yang tidak menyukai sepatu hak tinggi namun tetap ingin terlihat formal tanpa sepatu balerina.

8. Sepatu Malam

Maksudnya di sini, sepatu atau sepatu sandal yang tepat untuk acara pesta di malam hari. Biasanya paling tidak anda memiliki satu satu pasang sepatu atau sepatu sandal bermodel mewah dan glamour. 

9. Boots

Sepatu jenis ini mungkin tak wajib dimiliki bagi kita yang tinggal di negara tropis. Namun ide sepatu boot juga sangat menarik karena modelnya yang cantik dan akan membuat penampilan anda tampak berbeda.

***

Bagaimana ladies? Cek kembali rak sepatu anda dan lihat apa anda memiliki jenis sepatu di atas. Semoga bermanfaat!