Time: Daftar Web Tool Terbaik 2013

waktu baca 5 menit
Selasa, 31 Des 2013 23:13 0 52 Riyadh
 

Saat SMP, sekitar tahun 2001-2003, saya biasa pergi ke warnet untuk mencari referensi tugas sekolah. Terkadang saya menyempatkan diri mencari wallpaper keren. Padahal, warnet kala itu rata-rata secepat modem yang paket datanya turun, lambat!

Browser terpopuler kala itu adalah Internet Explorer dari Microsoft. Bermenit-menit lamanya, dengan sabar saya menanti tanda loading di kotak bagian bawahnya. Sebuah kotak persegi panjang berwarna abu-abu, yang jika tengah loading menampilkan warna biru tua.

Ajaibnya, saya mengingat betapa sabar menantikan kotak biru tua itu merambat perlahan. Kalau sekarang, saya sudah keburu menekan refresh berkali-kali. Atau malah pergi ke warnet yang lain.

Belum lagi media penyimpanannya yang bernama disket. Mau tahu berapa kapasitasnya? Satu koma empat puluh empat megabyte. Yup, Anda tidak salah membacanya: 1,44 Mb! Bagaimana mungkin bisa bertahan dengan kapasitas segitu?

Namanya juga teknologi kemarin. Kebanyakan pengguna memakainya sebatas mencari referensi tekstual. Bukan hal lumrah menggunakan internet untuk banyak hal. Sekarang, yang namanya multimedia saja hanya satu dari beragam fungsi internet.

web tool terbaik

Selamat Datang di Era Web 2.0

Mike Wolcott dari Money Watch (Update: Kamis, 01/05/2008) menyatakan bahwa Web 2.0 mewakili pergeseran penting dalam cara informasi digital dibuat, dibagikan, disimpan, didistribusi, dan dimanipulasi. Inilah gambaran generasi selanjutnya dari perangkat teknologi internet.

Persis keadaan yang kita temui sekarang. Dengannya, internet terkini telah menyerupai software PC tradisional yang biasa terinstal di komputer – bahkan dengan fungsi seperti itu banyak yang gratis.

Secara umum, kunci karakteristik Web 2.0 tercermin sebagai berikuti:

  • Aplikasi berbasis Web yang dapat diakses dari mana saja
  • Aplikasi sederhana yang memecahkan problem spesifik
  • Nilainya terdapat pada konten, bukan software yang menampilkan konten
  • Data siap dibagikan
  • Distribusinya bottom-up (dari bawah ke atas), bukan sebaliknya
  • Dari pegawai sampai pelanggan bisa mengakses dan menggunakan tool-nya sendiri
  • Social tool mendorong orang-orang untuk membuat, berkolaborasi, mengedit, mengkategorikan, bertukar, dan menganjurkan informasi
  • Efek jaringan mendapat dukungan; semakin banyak yang berkontribusi, semakin baik konten yang dihasilkan

Ini berlaku untuk Facebook, Twitter, Pinterest, WordPress, Blogger, dan banyak lagi dari semua yang kita kenal di dunia maya.

DAFTAR ISI

Daftar Terbaik Tahun 2013 Versi Majalah Time

Di antara deretan Web generasi 2.0, telah banyak yang silih berganti muncul dan menghilang. Namun, dengan perkembangannya yang pesat, Web 2.0 telah memaksa daya komputasi keluar dari komputer desktop menuju internet, yang berarti lebih sedikit waktu dan biaya dihabiskan untuk administrasi software PC.

Bicara soal hemat waktu dan biaya, ada sebuah daftar dari majalah TIME yang dirilis setiap tahunnya dengan penilaian website terbaik.

Di antara daftar tersebut, terdapat beberapa web tool yang juga bisa menghemat waktu dan biaya Anda. Anda tak mesti setuju dengan daftar terbaiknya, namun apa yang ada dalam daftar berikut tak kurang manfaatnya.

Berikut ini daftar web tool yang masuk kategori terbaik tahun ini, sebagaimana dilansir majalah TIME, dilansir Rabu (01/05/2013).

1. Feedly (www.feedly.com)

Feedly adalah RSS reader yang memungkinkan kita mengikuti beragam website favorit cukup dengan membuka satu saja. Telah lama beredar di internet, situs ini terus berkembang dengan update terbarunya.

Dirancang dengan baik, beroperasi dengan cepat juga lancar, Feedly juga menyediakan banyak opsi berbagi ataupun menyimpannya untuk dibaca belakangan.

2. Eventbrite (www.eventbrite.com)

Eventbrite menyediakan fasilitas bagi perancang even. Melalui website ini kita bisa mengundang peserta, menerbitkan tiket, update acara, dan secara umum mengatur proses dalam mencari peserta secara efisien.

Selama acaranya gratis, Eventbrite juga gratis – pembayaran baru terjadi bila tiket dijual dengan mengambil potongan.

3. MyPermissions (mypermissions.org)

Banyak situs dan layanan di internet yang meminta akses menggunakan akun Facebook, Twitter, Google, atau yang lain milik kita. Bisa jadi kita telah mengizinkan akses akun kepada ratusan situs.

Dengan MyPermissions, kita bisa memeriksanya dan kalau perlu, menarik kembali izin sebagian akses.

4. Good Noows (www.goodnoows.com)

Serupa dengan Feedly, Good Noows juga merupakan RSS reader. Dengannya kita bisa mengakses beragam headline dan kilasan berita populer, serta memungkinkan kita menambahkan sendiri sumber yang kita pilih dalam beberapa bentuk layout yang keren.

Good Noows juga punya fasilitas auto-refresh setiap 15 menitnya. Jadi, gak bakal ketinggalan berita.

5.Office Web App (www.office.com)

Penggunaan Microsoft Office sebagai perangkat produktivitas nyaris tak tertandingi. Akan tetapi, di internet, edisi gratis Office online masih kalah pamor dibandingkan Google Docs.

Meski begitu Microsoft terus mengembangkan edisi berbasis browser ini yang terdiri dari Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote. Tampilannya kini lebih segar dan mampu menangani format Microsoft tanpa kekurangan fitur utama. Untuk penggunaan kasual, Office pilihan yang sesuai kebutuhan.

6. Pixlr (www.pixlr.com)

Pixlr tidak seberapa dibandingkan Photoshop. Namun untuk ukuran perangkat gratisan yang bisa diakses melalui browser, Pixlr sanggup menyamai dengan persentase tinggi dan sangat baik fungsi editing gambar yang paling penting dari Photoshop.

Pemula dan yang ahli bisa memilih antara versi Express atau Advanced. Inilah aplikasi web yang paling mirip software PC.

7. Swizzle (www.theswizzle.com)

E-mail terkadang dipenuhi iklan yang tak diharapkan, sebagian dari mereka tak perlu segera ditanggapi, atau mungkin sangat berguna bagi Anda.

Swizzle membantu menyusunnya dengan menjaring pesan-pesan yang di-automasi. Begitu ditemukan, kita bisa berhenti menerimanya dari serangkaian pertanyaan, bentuk pesan yang dijadwal ulang dalam bentuk intisari harian, atau membiarkan penawaran penjual tertentu tak tersentuh.

Di samping semua itu, kita juga bisa memilih menambahkan pesan dari pengiklan tambahan dalam bentuk intisari harian.

**

Itulah daftar dari majalah TIME untuk web tool terbaik 2013. Silahkan memeriksa situsnya, ambil yang cocok untuk berhemat lebih banyak waktu dan biaya.

Jadilah generasi pengguna Web 2.0 yang tak kalah canggihnya!

(foto: ahhyeah – flickr.com)