The Korean Wave atau Hallyu merupakan fenomena baru yang menandai peningkatan popularitas budaya Korea Selatan. Pertama kali dibawa oleh munculnya beberapa K-drama yang disebarkan melalui televisi-televisi di Asia Timur dan Asia Tenggara.
Salah satu negara yang tidak lepas dari fenomena ini adalah Jepang. Beberapa K-drama yang ditayangkan bahkan menjadi sangat populer di Jepang.
Berikut adalah Drama Korea paling laris di Jepang:
DAFTAR ISI
Meskipun sudah 10 tahun sejak pertama kali ditayangkan, Winter Sonata masih dianggap sebagai drama Korea terbaik oleh kalangan penggemar K-drama di Jepang.
Winter Sonata, drama yang dibintangi oleh Bae Yong Jun dan Choi Ji Woo ini pertama kali ditayangkan melalui televisi kabel di Jepang pada April 2003 dan sejak saat itu menjadi drama korea tercinta ketika berhasil masuk ke NHK. Karena popularitas drama ini, Bae Yong Jun kemudian diberi panggilan “Yon-sama” (tuan Yon) sebagai tanda kehormatan.
Winter Sonata merupakan drama yang menceritakan tentang cinta pertama. Semua orang selalu merasa bahwa cinta pertama mereka adalah perasaan yang murni dan akan menjadi kenangan seiring dengan berjalannya waktu.
Tiga anak manusia yang dipertemukan sekaligus dipisahkan oleh takdir. Cinta pertama yang dianggap telah hilang, muncul kembali 10 tahun kemudian. Mengungkap segala rantai hubungan yang terjalin di masa lalu.
Drama Korea ini dibintangi oleh Jang Geun Suk dan Park Shin Hye. Ditayangkan pertama kali di Jepang pada tahun 2010, kemudian dibuat ulang di negara tersebut setahun berikutnya. Drama You’re Beautiful membuat Jang Geun Suk populer dengan sebutan “Keun-chan” dan “Prince of Asia”
Kisah yang diceritakan dalam drama ini memang menarik. Seorang wanita menyamar sebagai seorang pria demi menggantikan saudara kembarnya menjadi salah satu anggota band terkenal bernama A.N.Jell. Berbagai macam upaya dilakukan agar identitas sebenarnya tidak diketahui oleh anggota band lainnya, sayangnya kebenaran pada akhirnya pasti akan terungkap.
Rooftop Prince yang dibintangi Park Yoo Chun dan Han Ji Min ini merupakan drama korea terlaris ketiga di Jepang, setelah Winter Sonata dan You’re Beautiful. Ditayangkan pada tahun 2012 dan langsung mampu merebut hati pecinta K-drama di Jepang. Popularitas drama ini juga terbukti oleh DVD-nya yang laris terjual di negara itu.
Drama ini pertama ditayangkan melalui KNTV pada bulan Juli 2012 dan segera berhasil masuk ke saluran WOWOW karena popularitasnya.
Drama ini mengisahkan tentang perjalanan waktu yang dilakukan dari masa lalu ke masa modern abad 21. Seorang pangeran yang terdampar secara tidak sengaja di atas atap rumah seorang gadis, yang kemudian berusaha mencoba untuk membiasakan diri di lingkungan yang benar-benar berbeda dari tempatnya berasal.
Princess Hours/Goong merupakan drama Korea terlaris selanjutnya. Kisah tentang seorang gadis biasa yang berasal dari keluarga sederhana, tiba-tiba mendapati kenyataan yang mengharuskannya menikah dengan seorang pangeran akibat perjanjian yang dilakukan oleh kakeknya dulu.
Perjodohan yang tidak diinginkannya terpaksa harus dilakukan untuk membebaskan keluarganya yang terlilit utang besar.
Drama ini dibintangi oleh aktor populer Kim Hyun Joong. Bercerita tentang kisah cinta antara pria jenius namun angkuh, dengan seorang wanita bodoh yang ceroboh. Dalam drama ini Anda dapat menyaksikan gigihnya perjuangan seorang gadis untuk mendapatkan hati pria yang dicintainya.