Sebagian anak lahir dan tumbuh dengan kehidupan psikologis yang berbeda-beda.
Sebagian dari anak-anak tumbuh dengan rasa keberanian dan kepercayaan diri yang tinggi sementara sebagian lainnya lahir dengan kecenderungan introvert.
Kepribadian introvert bukanlah suatu penyakit, melainkan keadaan psikologis dimana seorang anak lebih pendiam dan cenderung menutup diri dari lingkungannya.
Beberapa anak introvert memiliki kesulitan dalam kehidupan bersosiallsasi karena mereka tidak memiliki rasa keberanian dan kepercayaan diri yang tinggi sebagaimana anak ekstrovert.
Bila anak Anda tergolong introvert dan Anda ingin mengeksplor anak Anda agar bisa bersosialisasi dengan baik, cobalah tips membuat anak introvert lebih menonjol berikut ini:
DAFTAR ISI
Anak introvert cenderung sulit untuk bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya. Ajaklah anak ke komunitas yang terdiri dari beberapa orang, tapi ingat jangan terlalu banyak karena dapat membuat anak bingung, ketakutan dan stres.
Ajaklah ia ke komunitas tersebut, bertemu dengan banyak orang baru dan biarkan ia memperkenalkan dirinya sendiri dan menjabat tangan temannya.
Beberapa dari anak introvert mungkin akan memiliki bersembunyi di balik tubuh ibu mereka, hal itu wajar. Dengan pelan ajari dia untuk berani berkenalan dengan orang lain.
Anak introvert biasanya tidak banyak bicara dan tidak banyak menuntut. Mereka cenderung menerima apa yang diberikan atau dipilihkan oleh orang tua mereka. Apabila kebiasaan ini diteruskan, maka sang anak perlahan akan kehilangan dorongan atau inisiatif mereka.
Untuk mengurangi kemungkinan tersebut, cobalah untuk memberikan anak pilihan. Misal memintanya menentukan makanan apa yang ingin dia makan.
Pilihan seperti itu akan melatih anak introvert menentukan sendiri apa yang ingin dia lakukan dan tidak lagi hanya pasrah dengan keadaan.
Kebanyakan anak introvert tidak terlalu baik menjadi seorang penampil, mereka tidak akan terlihat baik ketika menjadi seorang pemeran drama atau pembawa acara. Asahlah minat dan bakat yang mereka sukai seperti melukis, bermain piano atau biola.
Anak introvert cenderung lebih suka menjadi orang di belakang layar, janganlah Anda memaksanya untuk menjadi seorang penampil karena itu akan membuatnya tidak nyaman.
Anak introvert, walaupun mereka pendiam dan tidak banyak menuntut perhatian, mereka tetaplah seorang anak. Mereka juga senang bila dipuji dan diberi penghargaan.
Apabila mereka berhasil melaksanakan tugas sekolah dengan baik dan benar, berikanlah mereka pujian atau hadiah. Hal seperti itu akan membantu membangun rasa kepercayaan diri anak introvert sedikit demi sedikit.
Anak introvert sulit mengungkapkan perasaan mereka di depan orang lain, mereka cenderung menyembunyikan apa yang mereka ingin katakan dan rasakan.
Jika anda ingin si introvert berbiacara tentang isi hatinya, buatlah sesi rahasia berdua antara Anda dan anak Anda.
Bawa dia ke tempat yang ia sukai atau tempat yang tenang dan sepi, ajak ia bicara tentang sekolahnya dan teman-temannya. Tidak perlu orang lain untuk mendengar isi hatinya, hanya Anda dan anak Anda.
**
Setiap anak lahir dengan anugerah masing-masing. Tugas Anda sebagai orang tua adalah untuk menemukan anugerah tersebut dan mengasahnya.
Semoga tips dan cara menghadapi anak introvert di atas bermanfaat untuk Anda.