6 Aplikasi Fotografi Terbaik di Ponsel Android

Aplikasi  Fotografi AndroidSalah satu aplikasi yang paling sering diunggah oleh pelanggan android adalah aplikasi fotografi. Dengan aplikasi fotografi Android yang sangat mudah untuk didapatkan ini, Anda dapat memperkaya dan memperindah foto hasil jepretan Anda.

Aplikasi fotografi ini dilengkapi dengan berbagai fitur pelengkap yang dapat Anda gunakan untuk mengedit foto Anda.

Berikut adalah beberapa aplikasi fotografi terbaik pada android yang bisa Anda gunakan.

DAFTAR ISI

Aplikasi Foto Android – Camera MX

Aplikasi fotografi Android yang bernama Camera MX ini adalah aplikasi yang memiliki tingkat rata-rata paling tinggi diantara aplikasi sejenisnya. Fitur yang dimiliki Camera MX memang tidak terlalu lengkap, tapi aplikasi ini memiliki kemampuan untuk berbagi hasil foto melalui Google+ dan Instagram.

Camera MX memiliki fitur- fitur standar seperti zoom, flash, white balance,dan ISO. Selain itu Anda juga dapat menambahkan tema atau frame di foto hasil jepretan anda. Aplikasi fotografi ini dapat anda dapatkan secara gratis.

Aplikasi Foto Android – Camera Zoom FX

Camera Zoom FX adalah aplikasi fotografi Android yang menekankan pada filter dan efek dari pengambilan gambar. Anda juga dapat menggabungkan beberapa filter yang ada sehingga, dapat menjadi filter baru ciptaan Anda.

Aplikasi ini banyak menyuguhkan efek dan filter dengan berbagai macam pilihan warna. Aplikasi ini cocok bagi Anda yang suka mengambil foto yang unik dan kreatif. Sayangnya, jika Anda ingin menggunakan aplikasi ini anda harus membayar untuk membeli aplikasi ini.

Aplikasi Foto Android – Camera 360 Ultimate

Camera 360 Ultimate adalah salah satu aplikasi kamera yang paling populer sekarang ini. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya pengguna dari aplikasi fotografi ini. Aplikasi ini memang sudah sejak lama menggantikan aplikasi standar yang ada di Android.

Banyaknya pengguna ini dikarenakan Camera 360 Ultimate ini menyuguhkan fitur yang lengkap. Seperti aplikasi lainnya, aplikasi ini juga memiliki beberapa fitur standar, filter, efek,dan sebagainya. Aplikasi ini bisa Anda dapatkan secara gratis.

Aplikasi Foto Android – Cymera

Cymera juga merupakan salah satu aplikasi yang juga populer. Tidak sperti kebanyakan aplikasi kamera, Cymera adalah aplikasi dengan fitur gambar khusus seperti pengambilan foto wajah.

Namun, aplikasi ini juga dapat berfungsi seperti aplikasi fotografi pada umumnya dengan fitur-fitur seperti efek, filter, dan fasilitas untuk mengedit foto. Untuk mengambil foto wajah anda harus menyesuaikan pengaturan dan efek yang benar-benar berbeda dari fitur standar.

Aplikasi Foto Android – GIF Camera

GIF Camera merupakan bagian dari gambar GIF yang sudah sudah banyak beredar. Nah, aplikasi ini adalah aplikasi fotografi Android yang memungkinkan penggunanya untuk membuat animasi GIF dengan cara yang mudah.

Anda hanya perlu mengatur objek yang anda inginkan untuk kemudian diambil gambarnya dan setelah itu Anda hanya perlu mengatur jumlah frame yang Anda inginkan.

Aplikasi Foto Android – Otaku Camera

Otaku Camera adalah jenis aplikasi fotografi yang khusus seperti aplikasi Cymera. Otaku Camera ini menonjolkan efek manga dan anime. Aplikasi ini juga memiliki efek, filter, dan juga frame yang dapat Anda ubah menjadi gambar manga.

Bagi sebagian pengguna yang menggemari kartun jepang, tentu saja aplikasi ini menjadi aplikasi wajib yang harus dimiliki. Namun, bila Anda bukan penggemar kartun jepang Anda juga dapat mengunakan aplikasi ini karena aplikasi ini memiliki fitur yang terhitung lengkap.

(foto: teknomu.com)