Panduan Dasar Membeli Ponsel Android

waktu baca 4 menit
Jumat, 16 Agu 2013 15:01 0 20 Shadiq Khairi
 

tips membeli androidSmartphone android kini dapat dikatakan telah merajai pangsa pasar dunia. Dengan berbagai macam keunggulannya, ponsel android telah berhasil mendapatkan tempat tersendiri di hati peminatnya.

Bagi anda yang ingin membeli smatphone andoroid, berikut kami berikan beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum anda memilih dan membeli ponsel android favorit anda.

DAFTAR ISI

1. Speed Processor (CPU)

Merupakan hardware yang berperan penting sebagai otak dari smartphone. Intinya, semakin cepat processor maka kinerja smartphone semakin tangguh. Saat ini, sudah cukup banyak ponsel beredar yang menggunakan CPU dengan kecepatan sebesar 1 Ghz.

Hal ini nampaknya sudah cukup bagi anda untuk menjalankan berbagai fungsi multimedia seperti gaming, musik, media player, dan juga browsing. Namun jika anda bersedia merogoh kocek sedikit lebih dalam maka anda akan mendapatkan CPU sebesar 1.2 Ghz, di mana speed ini juga sudah banyak ditemukan pada berbagai ponsel android middle end.

2. Core Processor (CPU)

Satu lagi yang harus diingat mengenai processor adalah jumlah inti (core) yang dimiliki. Dengan meningkatnya jumlah inti yang dimiliki maka kecepatan yang dimiliki pun akan berlipat dan akan mempercepat kinerja ponsel.

Ponsel dual-core (2 inti) saat ini sudah menjadi sesuatu hal yang lumrah dan mudah ditemukan di pasar namun saat ini nampaknya terdapat tren bagi sejumlah vendor ponsel yang mengarah pada dibuatnya ponsel quad-core (4 inti) yang menyasar middle end. Tapi anda harus sedikit bersabar dalam menunggu produk tersebut untuk masuk ke pasar Indonesia karena saat ini ketersediaannya terutama yang middle end masih di luar negeri saja.

3. RAM (Random Access Memory)

Sejumlah kendala yang ditemukan dalam melakukan instalasi aplikasi terutama aplikasi games ke ponsel android kemungkinan dikarenakan kapasitas RAM. Intinya semakin besar kapasitas RAM maka akan semakin baik pula kinerja ponsel. Hal ini harus menjadi perhatian bagi anda terutama yang menyukai games, karena sejumlah aplikasi games yang menarik biasanya membutuhkan kapasitas RAM yang besar.

Saat ini kebanyakan ponsel middle end menawarkan RAM sebesar 512 MB namun bagi anda yang menginginkan untuk menginstal game dengan kualitas high definition maka anda sebaiknya mencari ponsel dengan RAM sebesar 1 GB yang mana sudah dapat ditemui pada berbagai ponsel high end sedangkan untuk ponsel middle end masih hanya dapat ditemui pada vendor lokal.

4. Versi OS Android

Pada saat ini sudah cukup banyak ponsel beredar baik yang berasal dari vendor global ataupun lokal yang menggunakan OS Android v4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) namun ada pula beberapa yang sudah menggunakan versi teranyar yaitu OS Android v4.1 Jelly Bean. Ada baiknya anda memillih ponsel minimal dengan versi OS Ice Cream Sandwich dan sebaiknya anda memilih vendor yang memungkinkan dilakukannya update pada ponsel.

Hal ini tentu juga membuthkan kesabaran bagi anda untuk menunggu update tersebut. Bagi anda yang sudah tidak sabar mencicipi versi Jelly Bean dengan segala kelebihannya namun tidak memiliki dana berlebih maka sebaiknya anda mengincar ponsel dari vendor lokal.

5. Ukuran Layar (Screen)

Ukuran layar yang dapat dikatakan nyaman bagi pengguna ponsel sebenarnya relatif sesuai minat pengguna. Pada dasarnya ukuran layar 4 inchi ke atas sebenarnya sudah cukup memudahkan anda sebagai pengguna dalam melakukan berbagai aktivitas seperti SMS, telepon, game, musik, video player, juga browsing.

Namun tidak ada salahnya bagi anda untuk mempertimbangkan ukuran layar yang lebih besar misalnya seperti 5 inchi yang mana ukuran ini merupakan tren di tahun ini. Tapi jangan salah, meskipun berukuran 5 inchi desain ponsel tetaplah tidak terkesan bongsor dan jumbo.

6. Resolusi Layar (Screen)

Kemudian, untuk menunjang tampilan grafis yang cemerlang maka anda harus memperhatikan resolusi layar. Semakin besar ukuran resolusi layar maka semakin detail tampilan layar anda. Hal ini biasanya dibutuhkan bagi anda yang mencari kesempurnaan visual pada saat menonton film dan gaming. Resolusi layar paling sempurna saat ini adalah full HD (1920 x 1080) namun ketersediaannya masih pada ponsel high end yang menjadi flagship vendor global.

Sebaiknya anda mencari ponsel dengan resolusi High Definition (HD) dengan ukuran (1280 x 720) yang mana sudah terdapat pada vendor lokal dan global. Bedanya adalah jika pada vendor global maka akan cukup mahal sedangkan vendor lokal lokal tentunya akan lebih murah. Di bawahnya ada resolusi qHD (960 x 540) yang mungkin juga dapat anda pertimbangkan jika anda tidak ingin merogoh kocek terlalu dalam.

**

Demikian panduan yang harus anda perhatikan ketika anda akan membeli ponsel android. Pilihan ada di tangan anda. Ada baiknya anda membandingkan berbagai macam merk baik vendor lokal maupun global dan perhatikan spesifikasinya serta dana yang anda miliki. Semoga bermanfaat.

(foto: techrj.com)