Wanita hamil selalu dikelilingi mitos-mitos tentang boleh tidaknya melakukan sesuatu, termasuk dalam hal konsumsi makanan tertentu.
Mitos yang sering kita dengar tentang larangan memakan pedas pada ibu hamil memang terkadang membuat ibu hamil yang mengkhawatirkan hal ini menjadi lebih paranoid dalam memakan makanan yang bercitarasa pedas.
Rasa pedas pada makanan tidak melulu berasal dari cabe rawit atau cabe merah. Rasa pedas ini juga dapat diperoleh dari olahan bumbu dapur dan rempah seperti lada hitam, merica, jahe, lengkuas dan lain-lain.
Makanan dengan citarasa pedas selalu dapat membangkitkan selera makan. Selain itu, penelitian membuktikan bahwa makanan pedas memiliki banyak manfaat kesehatan misalnya menyehatkan jantung, membantu menurunkan tekanan darah, bahkan dapat mencegah kanker. Meskipun demikian, tidak dapat dipungkiri bahwa mengkonsumsi makanan pedas juga akan berakibat buruk pada kesehatan tubuh di antaranya adalah menimbulkan masalah pencernaan.
Nah, bagaimana dengan ibu hamil? Benarkah makanan pedas dapat mempengaruhi dan membahayakan janin?
Berikut beberapa TIPS yang mungkin bisa menjadi patokan bagi ibu hamil apakah bisa mengkonsumsi makanan pedas atau tidak.
DAFTAR ISI
Jika makanan pedas yang anda konsumsi tidak berpotensi membuat mulas, seperti campuran gulai dan bumbu yang memang pedasnya tidak terlalu menyengat maka tidak menutup kemungkinan anda bisa menikmati makanan favorit anda.
Namun pastikan bukan makanan yang terasa tajam, merica atau ladanya terlalu terasa, serta cabe rawit yang memang terkenal pedas dan membuat perih serta beberapa rasa makanan jadi begitu tajam. Sehingga mengkonsumsi makanan pedas dengan sewajarnya dan tidak berlebihan tidak dilarang, karena hampir semua makanan dan masakan yang ada di nusantara ini memiliki cita rasa pedas yang menjadi ciri khas.
Sebenarnya ibu hamil tidak punya pantangan makanan apapun. Cuma yang perlu diperhatikan selama hamil adalah takaran dan jumlah makanan yang akan dikonsumsi sebaiknya sewajarnya dan jangan berlebihan.
Namun di antara semua makanan yang tidak dipantang tersebut, ada beberapa yang harus dihindari untuk dikonsumsi meskipun dalam jumlah sedikit seperti makanan khas India, kare yang terkenal sangat pedas dan panas, karena dibumbui dengan rempah-rempah yang lengkap dan banyak. Ini dilakukan untuk menghindari resiko gangguan pada usus dan lambung yang mungkin akan menyebabkan terjadinya keguguran dan gangguan pada janin.
Makanan pedas dan berbau serta berbumbu tajam sebaiknya dihindari bagi ibu hamil muda karena akan memicu rasa mual dan muntah serta perasaan pusing dan rasa panas di perut.
Untuk mengurangi dampak dari makanan pedas tersebut diperlukan meminum air putih yang banyak dan seimbangkan dengan buah-buahan sebagai penetral rasa mual pada ibu hamil.
**
Demikianlah informasi tentang makanan pedas selama masa kehamilan. Berhati-hati dalam menjaga kehamilan memang lebih disarankan karena itu sebaiknya konsultasikan dengan dokter keluarga yang tentu lebih mengenal kondisi kesehatan Anda. Semoga bermanfaat.