Kenali Perubahan Bentuk Tubuh pada saat Kehamilan dan setelah Melahirkan

perubahan tubuh ibu hamilKetika anda menyadari bahwa anda sedang hamil, mungkin anda belum merasakan perubahan yang signifikan pada diri anda sebagai seorang wanita.

Namun yakinlah bahwa anda bukanlah seorang wanita yang sama lagi.

Anda adalah wanita yang jauh lebih matang, lebih dewasa dan yang pasti sudah bisa mengandung seorang anak di dalam rahim anda. Namun hal ini terkadang beriring juga dengan perubahan pada diri sang ibu.

Calon ibu mulai merasakan perasaan tidak enak seperti mual, mudah lelah dan yang pasti perubahan bentuk tubuh, yang terasa sedikit demi sedikit mulai membengkak, karena adanya perubahan hormon di dalam tubuh.

Perubahan tersebut kadang bisa kembali normal di saat anda sudah melahirkan nanti. Namun ada perubahan tubuh yang sulit untuk kembali normal setelah melahirkan, yaitu berat badan. Pada umumnya banyak ibu-ibu yang kesulitan mengembalikan berat badan mereka seperti semula kecuali dengan usaha yang sangat keras.

Namun apapun perubahan itu, baik positif maupun negatif, yang pasti anugerah bisa mengandung dan melahirkan seorang manusia ke dunia adalah berkah terbesar yang dipunyai wanita dan inilah kelebihan wanita dimana lelaki tidak bisa melakukannya.

Perubahan Bentuk Tubuh saat Hamil

Bagi ibu hamil, ada beberapa perubahan tubuh yang terasa selama hamil, berikut beberapa contohnya.

  • Pada trimester pertama

Akan terasa perubahan karena hormon estrogen yang meningkat sehingga terasa mual, tidak nyaman di perut, payudara terasa kencang dan nyeri, perasaan lemas dan tidak bersemangat, lebih mudah terharu dan sensitif serta merasakan keinginan memakan sesuatu atau ngidam.

Dan perubahan yang paling tidak mengenakkan bagi wanita hamil trimester pertama adalah kulit terlihat kusam dan sedikit menjadi gelap.

  • Pada trimester kedua

Ukuran payudara menjadi membesar dan harus mengganti bra dengan ukuran lebih besar bahkan hingga 2 cup lebih besar. Kulit memerah pada daerah payudara, pinggul dan perut, seperti terasa lebih tipis.

Kadang-kadang terjadi gusi berdarah,mulai terasa sedikit pusing saat bangun dari duduk atau tidur karena tekanan darah yang meningkat dan buang air kecil menjadi lebih sering.

  • Pada trimester ketiga

Mulai terasa nyeri di pinggang, kaki mulai membengkak, cepat lelah, merasa kepanasan dan gerah, wajah membengkak.

Terkadang muncul varises dan stretchmarks mulai muncul di perut akibat regangan pada kulit perut karena kehamilan.

Perubahan Bentuk Tubuh Setelah Melahirkan

Berikut beberapa hal yang anda rasa mulai berubah dalam diri dan kehidupan anda setelah melahirkan:

  • Gairah seks yang menurun

Meskipun hal ini tidak mutlak dirasakan semua orang, namun rata-rata dari ibu hamil akan merasakan hal yang sama ini.

Gairah seks menurun bisa jadi diakibatkan oleh kondisi tubuh yang kecapean mengurus rumah, balita dan rumah tangga sehingga moods seks menjadi turun.

Biasanya hal ini akan berlangsung hingga setahun setelah melahirkan dan perlahan akan kembali ke kondisi normal semula karena mood sudah mulai bisa diatur dan Anda sudah terbiasa dengan rutinitas harian.

  • Perut tidak kencang lagi dan mulai bergelambir

Ini menjadi kendala terbesar bagi ibu-ibu untuk mengembalikan perutnya ke bentuk semula yang masih kencang dan tanpa stretchmark. Namun jangan khawatir, olahraga dan diet bisa menjadi pilihan anda untuk mengembalikan bentuk perut rata anda.

Disarankan untuk melakukan perawatan kulit perut melebihi perawatan kulit tubuh lainnya mengingat stretchmark sangat susah dihilangkan namun bisa disamarkan.

  • Payudara kendur

Setelah hamil, melahirkan dan menyusui, payudara cenderung akan kendur apalagi bagi yang menyusui. Setelah fase menyusui, payudara yang biasanya padat oleh ASI akan kosong sehingga akan terkesan begitu kendur.

Jangan khawatir, jika anda tetap menjaga kesehatan dengan berolahraga, tidak merokok, pastikan mengenakan bra dengan ukuran tepat serta melakukan masker payudara dan perawatan rutin maka payudara anda akan membaik.

Walaupun mungkin tidak sekencang sebelum melahirkan, namun tentu akan lebih baik dibandingkan tidak dirawat sama sekali.

  • Rambut mulai rontok dan menipis

Puncaknya biasanya pada anak usia 3 hingga 4 bulan, kerontokan makin menjadi dan akan kembali normal saat anak berusia 6 bulan ke atas.

**

Perubahan tubuh selama masa kehamilan dan setelah melahirkan ini sangat wajar terjadi, dan jangan khawatir, jika sudah melahirkan keluhan perubahan pada saat hamil tidak lagi anda rasakan.

Namun anda harus waspada jika ada keluhan atau perubahan yang tidak wajar seperti rasa sakit terus menerus, kram perut terus menerus dan terjadi flek atau perdarahan. Anda harus segera ke dokter kandungan anda untuk memeriksakan diri dan meminimalisir resiko yang tidak diinginkan.

(foto: newstop24.com)