5 Cara Membuat Curly Hair Tanpa Alat Pengeriting

waktu baca 3 menit
Selasa, 19 Agu 2014 22:05 0 76 Maryamah Karpov
 

Cara membuat curly hair

HUMBEDE.COM – Ada banyak informasi yang mengatakan bahwa alat elektronik  penggulung rambut akan membuat rambut menjadi rusak dan rontok secara bertahap. Namun, ini tidak sepenuhnya benar.

Beberapa orang tetap memiliki rambut indah dan cantik meskipun menggunakan alat ini untuk membuat rambut mereka menjadi keriting. Ada banyak faktor yang  menciptakan masalah rambut, penggunaan elektronik mungkin salah satu penyebab namun tidak bisa disalahkan sepenuhnya.

Jika Anda sudah terlanjur berfikir negatif mengenai alat pengeriting rambut, maka menggunakan cara alami menjadi salah satu caranya.

Untuk Anda ingin memiliki rambut ikal alami seperti hillary duff,  berikut ini kami bagikan beberapa tips membuat curly hair dengan cara alami, yang kami kutip dari hirabeautytips.

DAFTAR ISI

1. Rollers atau Penggulung Rambut

Salah satu keluhan yang akan Anda rasakan saat menggunakan rollers yaitu rambut yang akan terjebak di antara gigi roll. Ini akan menyebabkan banyak kerusakan rambut juga, sehingga membuat Anda perlu mencari bantuan profesional ketika akan menggunakannya.

Tapi tidak perlu khawatir, Anda dapat mengganti roll kuno Anda dengan roll magnet yang tersedia di pasar.  Gunakan setelah Anda mencuci rambut dan pakailah kondisioner untuk  membantu Anda mendapatkan volume rambut ikal.

Tips :  Biarkan rambut Anda kering dengan roller yang menempel pada rambut jika ingin membuatnya terlihat lebih keriting dan ikal yang sempurna.

2. Straw Set

Untuk membuat rambut ikal, Anda hanya memerlukan sedotan sesuai dengan kebutuhan. Mungkin terdengar sedikit aneh,  tetapi hasilnya akan membuat Anda terkejut.

Rambut ikal yang dihasilkan akan sedikit terlihat pendek saat menggunakan sedotan dibanding menggunakan roll atau alat pengeriting rambut.

3. Batang Fleksibel

Jika Anda ingin mendapatkan spiral ikal,  penggunaan batang fleksibel sangat ideal untuk Anda.  Anda hanya perlu  membungkus setiap helai rambut Anda di sekitar batang dan jepit dengan menggunakan jepitan rambut.

Pastikan Anda melakukannya dengan benar untuk mendapatkan ikal yang sempurna. Anda bisa menggunakannya setelah selseai keramas yang akan membuat ikal lebih sempurna.

4. Help  Knot

Anda dapat menggunakan help knot pada rambut basah dan dapatkan rambut ikal cantik. Para wanita di Afrika menggunakan help knot untuk mendapatkan rambut ikal sempurna dan sederhana.

5. Rag Cruly

Ini adalah alat curly yang paling murah dan mudah.  Alat ini akan membuat rambut ikal Anda terlihat melenting.

Potong setiap kain bekas dengan ukuran panjang 12 inci. Setelah itu lilitkan rambut  dan bungkus lagi dengan kain hingga ketat. Biarkan selama 4 jam atau lebih dan mendapatkan rambut yang ikal sempurna.

**

Nah, itulah 5 cara membuat curly hair untuk anda yang tidak memiliki alat pengeriting. Jika Anda memiliki rambut yang tebal dan panjang, menggunaka hair dyer tidak akan mempengaruhi rambut Anda sama sekali.

Untuk mendapatkan ikal yang permanen, kunjungi salon kecantikan untuk mendapatkan perawatan khusus rambut ikal beserta jenis rambut anda.

Semoga bermanfaat