Jika Anda berada di Korea, Anda akan ingin membawa beberapa benda dari Korea yang keren bukan? Nah, berikut adalah 19 kado istimewa untuk dibeli di Korea, dilansir dari Seoulistic.
1. Dojang
Dojang adalah stempel pribadi dan masih digunakan di seluruh Korea untuk menandatangani kontrak dan buku rekening bank. Pada dasarnya merupakan tanda tangan Anda dalam format cap.
Tentu Anda bisa mendapatkannya di negara lain, tetapi jika Anda ingin memberi kado dari Korea, Anda bisa menyesuaikan nama orang yang akan diberi kado dalam bahasa Korea! Harganya murah dan dapat dibeli di toko-toko stempel kecil di mana saja di Korea.
2. Buchae
Sebuah kipas genggam yang dilipat adalah kado yang benar-benar keren untuk dibeli di Korea. Anda juga busa membeli kipas angin gaya Korea dengan pusaran warna-warni. Kado ini benar-benar praktis dan portabel. Anda dapat dengan mudah menemukannya di Insadong.
3. Kaos Kaki
Selain murah, berlimpah dan unik, ada kaos kaki dengan desain Korea spesifik seperti K-pop dan K-drama. Tapi ada juga desain yang benar-benar acak dan sangat lucu (yaitu kaos kaki Obama, karakter lucu, dan banyak lagi). Anda dapat menemukannya di mana-mana di Korea, terutama di Myeongdong, Namedaemun Market, dan banyak hotspot wisata lainnya.
4. Benda-Benda K-Pop
Yang satu ini cukup jelas, tapi kami hanya ingin Anda tahu bahwa sebagian besar kado seperti ini diarahkan pada wisatawan. Dan dapat dengan mudah dibeli di Myeongdong dan Namdaemun Market.
5. Casing Ponsel
Cukup banyak orang di Korea yang memiliki ponsel pintar, dan itulah sebabnya mengapa Korea memiliki industri casing ponsel yang besar. Ada berlimpah desain yang unik dengan semua jenis fungsi yang mungkin sulit ditemukan di negara asal Anda.
Jika Anda bertanya-tanya di mana Anda bisa mendapatkannya, ada cukup banyak toko dan pedagang kaki lima di Seoul yang semata-mata menjual casing ponsel.
6. Bantal Korea
Bagi Anda yang menyukai bantal besar dan empuk, bantal Korea cukup unik dan pasti bisa menjadi kado yang oke. Secara tradisional, Korea menggunakan bantal yang diisi dengan sekam soba. Mereka mencetaknya menyerupai bentuk kepala setiap orang tertentu. Anda bisa menemukannya di supermarket besar (yaitu E-mart, Homeplus, dan lain sebagainya) atau carilah di Namedaemun Market.
7. Barang Lucu
Ada banyak benda-benda lucu di Korea, mulai dari alat tulis, kotak tissue, tempat tusuk gigi dan barang-barang acak lainnya. Carilah barang yang bisa Anda jadikan sebagai kado lucu di Sangsangmadang di Hongdae atau Daiso di seluruh Korea.
8. Kacamata
Kacamata mungkin bukan hadiah yang mudah untuk dipilih, perlu mempertimbangkan model dan resep dokter. Tapi karena kacamata dapat dibeli dengan harga murah di Korea, tetap saja bisa jadi kado istimewa. Pergilah ke Namdaemun Market untuk mendapatkan kacamata termurah.
9. Ginseng
Ginseng dari Korea telah dikenal sejak zaman kuno karena sifat obatnya. Orang-orang dari seluruh dunia datang ke Korea untuk menemukan akar ajaib ini. Dan meskipun ginseng mungkin menjadi salah satu kado paling mahal yang bisa Anda dapatkan, namun pasti layak karena manfaat kesehatannya. Ginseng dapat dibeli di supermarket, Namdaemun Market, atau banyak tempat lainnya.
10. Tas Bajakan
Pernah menginginkan tas Louis Vuitton tapi tak sanggup membelinya? Korea memiliki pasar gelap yang mengkhususkan diri dalam tas bermerek. Tas bajakan dari Korea adalah kualitas super tinggi dan murah. Berikan kado ini pada diri Anda sendiri dengan pergi ke Itaewon.
11. Barang Teknologi
Korea memiliki teknologi terbaru untuk ponsel pintar dan TV. Dan jika teman Anda tidak bisa menunggu TV 3D keluar di negara asal Anda, Anda bisa membeli beberapa yang mungkin bisa menjadi kado terbaik yang bisa Anda dapatkan dari Korea!
Tip: Korea memiliki pajak atas barang mewah (termasuk barang elektronik seperti TV), sehingga bisa jadi harganya lebih mahal, tergantung pada negara asal Anda. Pergilah ke Yongsan Electronics Market untuk membeli teknologi terbaru.
12. Camilan Tteokbokki
Tteokbokki merupakan jajanan jalanan favorit di Korea dan bisa dibawa pulang ke negara asal. Ada juga camilan dengan rasa tteokbokki. Sangat lezat dan ada bumbu tteokbokki-nya juga lho! Temukan ini di supermarket di seluruh Korea.
13. Gim
Gim adalah sejenis rumput laut panggang dan asin yang digunakan untuk membungkus nasi dan membuat gimbap lezat. Tetapi bahkan jika Anda tidak makan dengan nasi, Anda bisa mengonsumsinya sebagai camilan. Jika Anda ingin menghemat uang, jangan membelinya di Myeongdong atau Namedaemun. Anda bisa mendapatkannya dengan harga yang lebih murah di supermarket.
14. Barang dari Sangsangmadang
Sangsangmadang adalah sebuah bangunan di tengah-tengah Hongdae, dan ciri Square Design, yang menjual barang-barang keren dan menyenangkan buatan desainer Korea. Ada jam dinding, lampu, poster, tea bag holder dan benda acak lainnya.
15. Barang dari Daiso
Daiso adalah toko diskon berantai yang dapat ditemukan di seluruh Korea. Di sini , segala sesuatu dapat dibeli dengan harga kurang dari 5.000 won. Dan Daiso tidak menjual barang murahan, melainkan barang-barang berkualitas baik dengan harga murah meriah, semua dengan desain Korea. Daiso yang lebih besar ada di Myeongdong dan Hongdae.
16. Fashion Korea
Fashion Korea jelas menjadi pilihan untuk kado istimewa. Anda bisa mendapatkan benda yang sama dengan harga yang lebih murah di Dongdaemun.
17. Peralatan Masak Korea
Ada beberapa periuk yang sangat Korea yang digunakan untuk memasak, bisa menjadi kado istimewa. Anda bisa membeli mangkuk kuningan super murah, seperti yang Anda lihat dalam drama Korea favorit Anda, di Daiso. Atau membeli periuk batu untuk membuat bibimbap Anda sendiri. Dapat dibeli di Namdaemun Market, selain di tempat-tempat lainnya.
18. Perabot
Sumpit dan sendok merupakan kado praktis bisa dibawa untuk teman-teman Anda saat kembali ke negara asal. Korea cenderung menggunakan peralatan logam dibandingkan peralatan kayu, tetapi Anda dapat menemukannya dengan desain tradisional di dekat Insadong.
19. Botol Coca-Cola Korea
Jika ini adalah hari terakhir Anda di Korea, dan Anda masih bertanya-tanya apa yang harus dibeli sebagai kado, carilah botol Coca-Cola Korea. Tentu Anda bisa mendapatkan botol dari plastik di supermarket, tapi pesanlah satu di restoran untuk mendapatkan botol yang lebih berkelas, dan tanyakan jika Anda bisa membawanya pulang.