Strawberry, Buah Cinta yang Kaya Manfaat

waktu baca 3 menit
Kamis, 1 Agu 2013 13:06 0 53 Nur Samawiah
 

strawberry buah cintaTahukah Anda mengapa strawberry menjadi lambang cinta pada Zaman Yunani Kuno? Apakah karena bentuknya yang seperti bentuk hati?

Jawabannya bukan, buah ini dijadikan sebagai lambang cinta karena rasa, manfaat dan warna buah ini.

Buah yang memiliki nama latin Fragaria vesca mulai masuk di Indonesia pada tahun 1990-an. Tanaman ini hanya mampu hidup di tempat yang memiliki temperatur rendah.

Sekarang telah diketahui bahwa ada 700 macam buah strawberry yang ada dan tersebar di seluruh belahan dunia.

Menurut penelitian, buah cinta ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Apalagi jika mengamati warna dan bentuk buahnya yang sangat menggoda untuk segera dicicipi.

Kami berbagi informasi mengenai manfaat buah strawberry untuk kesehatan dan kecantikan Anda:

DAFTAR ISI

1. Meremajakan kulit

Warna buah yang merah pertanda bahwa buah ini kaya akan pigmen warna merah (antosianin) sehingga tentunya mengandung antioksidan yang sangat tinggi. Pada buah ini  terdapat konsentrasi tujuh zat antioksidan lebih tinggi dibandingkan buah atau sayuran lainnya.

Karena kandungan antioksidan inilah maka buah strawberry mampu mencegah proses oksidasi pada tubuh yang disebabkan oleh radikal bebas sehingga akan meremajakan kulit dan mencegah kulit dari proses penuaan.

Bagi yang sering mengomsumsi buah ini secara teratur maka akan memiliki kulit yang halus, warna kulit akan terlihat cerah dan bersih sehinggat terhindar dari keriput.

2. Mencegah kanker

Sebelumnya telah dirilis oleh The Lowa Women’s Healthy Study, bahwa kandungan vitamin C pada buah cinta ini diyakini mampu mengurangi resiko terserang penyakit kanker dengan persentase sekitar 37%. Kandungan asam ellagic memiliki sifat antimutagenik (melawan gen yang akan bermutasi dan membelah secara terus menerus).

Penelitian di Medical University of South California (MUSC)  tepatnya di Hollings Cancer Center, bahwa asam ellegic ini berfungsi memperlambat pertumbuhan sel yang abnormal (tidak normal) pada usus manusia dan mencegah terjadinya infeksi sel-sel dari  kanker serviks yang disebabkan oleh Human Papiloma Virus (HPV).

3. Mengobati diare

Kandungan penting yang terdapat dalam buah ini yang disebut zat astringent berkhasiat dalam hal penyembuhan penyakit diare. Cara mengambil khasiatnya yaitu dengan merebus daun strowberry dan meminumnya dengan takaran minum yaitu 3-4 cangkir.

Selain itu zat astringent ini berfungsi dalam hal meremajakan kulit, zat ini mampu meminimalisir minyak yang terdapat di dalam kulit khususnya kulit wajah sehingga snagat bagus dipergunakan sebagai pelembab kulit.

4. Berfungsi dalam hal pencernaan

Nama lain dari Pottasium adalah Kalium. Kalium ini merupakan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh karena mampu mengatur keseimbangan cairan dan asam yang terdapat dalam tubuh.

Ketika mineral dalam tubuh terpenuhi maka sistem sirkulasi darah dalam tubuh menjadi lebih lancar dan tidak akan terjadi penyumbatan pada arteri sehingga proses diuretik pada ginjal akan menjadi lancar dan tubuh akan terhindar dari berbagai macam penyakit yang menyangkut masalah pencernaan.

5. Memutihkan gigi

Ingin memutihkan gigi tanpa menggunakan produk pemutih gigi yang mungkin saja mengandung bahan kimia berbahaya? Anda bisa menggunakan buah strawberry, salah satu buah alami untuk memutihkan gigi.

Cara memutihkan gigi dengan strawberry adalah dengan menghaluskan buah cinta tersebut kemudian dioleskan secara merata di seluruh gigi. Diamkan selama kurang lebih 2 menit dan kemudian sikat gigi sampai bersih. Pemakaian secara rutin akan memberikan hasil maksimal gigi putih berseri.

**

Itulah beberapa manfaat dari buah strawberry ini. Tidak salah orang Yunani kuno menjadikannya sebagai buah lambang cinta mengingat begitu banyak khasiat dahsyat yang dikandungnya.

Anda juga bisa menjadikan buah ini sebagai lambang cinta bagi kesehatan tubuh, mengadopsi buah ini sebagai salah satu buah alternatif yang memproteksi kesehatan tubuh sehingga anda akan terhindar dari berbagai macam penyakit yang mematikan.

Semoga artikel ini bermanfaat.

(foto: messergecon.com )