Valentine’s Day semakin dekat, ditandai dengan mall dan department store yang mulai mengubah dekorasinya. Beberapa orang bahkan mungkin telah merencanakan hal romantis yang akan mereka lakukan di tanggal 14 Februari nanti.
Kami berbagi fakta seru tentang Hari Kasih sayang, dikutip dari sheknows.com. Simak ya 🙂
DAFTAR ISI
Ada banyak teori yang menjelaskan tentang bagaimana awalnya sehingga tanggal 14 Februari diperingati Valentine’s Day atau hari kasih sayang. Tapi, ada satu kisah yang paling populer.
Pada zaman Romawi masa pemerintahan Claudius II, prajurit sama sekali tidak diperbolehkan untuk menikah selama masa perang karena menurutnya, pria lajang lebih baik dan pikirannya hanya akan fokus pada perang. Seorang uskup yang bernama Valentine tidak menyetujui hal tersebut dan bersedia melakukan upacara secara rahasia. Ketika Claudius II mengetahuinya, Uskup Valentine ditangkap lalu kemudian dihukum mati pada tanggal 14 Februari. Saat masih dipenjara, Valentine menuliskan sebuah surat cinta kepada anak perempuan kepala penjara dengan tulisan ‘From Your Valentine’ di bawah suratnya.
1. Bangsa Romawi kuno merayakan Pesta Lupercalia pada tanggal 14 Februari untuk menghormati Juno, ratu para dewa dan dewi Romawi. Juno juga dewi kaum perempuan dan dewi pernikahan.
2. Pada abad pertengahan, banyak yang percaya simbol ‘X’ berarti ciuman. Ini merupakan tanda ketulusan dari seseorang. Simbol ‘X’ biasanya ditulis dalam surat oleh orang yang tidak ingin diketahui namanya.
3. Gadis–gadis dari abad pertengahan akan makan makanan khusus pada hari St Valentine agar pada malam harinya ketika mereka tidur, mereka bisa bermimpi pasangan masa depan mereka.
4. Pada abad pertengahan, baik pria maupun wanita yang masih muda, akan memilih satu nama dari sekian banyak nama yang ada di dalam mangkuk (yang telah dikumpulkan) untuk mencari tahu siapa pasangan mereka. Lalu nama yang telah dipilih akan disematkan pada salah satu lengan untuk kemudian dipakai selama satu minggu agar semua orang melihatnya.
5. Tahun 1537, Raja Inggris, yitu, Henry VII secara resmi mengumumkan bahwa tanggal 14 Februari merupakan hari libur karena dirayakan sebagai Valentine’s Day.
1. Casanova yang dikenal sebagai ‘Kekasih Paling Terhebat’ di dunia ternyata senang memakan cokelat agar membuatnya merasa lebih jantan.
2. Dokter di tahun 1800-an ternyata sering menyarankan pada pasien mereka untuk mengkonsumsi cokelat. Hal ini disebabkan cokelat bisa menenangkan hati mereka yang sedang putus cinta.
3. Lebih dari 35 juta cokelat yang berbentuk hati laku terjual pada Valentine’s Day.
4. Lebih dari 1 juta dollar uang yang dihabiskan orang–orang di seluruh dunia untuk membeli cokelat saat Valentine’s Day.
1. Pada Valentine’s Day, 73% laki–laki yang membeli bunga sementara sisanya adalah perempuan.
2. Hampir 15% wanita di Amerika mengirimkan bunga mawar untuk diri mereka sendiri.
1. Mawar merah merupakan bunga yang paling disukai oleh Venus (Dewi cinta).
2. Merah merupakan warna yang melambangkan cinta karena merah berarti perasaan atau rasa sayang yang sangat kuat.
3. Lebih dari 189 juta batang bunga mawar laku terjual pada Valentine’s Day.
4. California merupakan pemasok utama, yaitu sekitar 60% bunga mawar yang ada di Amerika .
5. Ada sekitar 110 juta batang mawar merah yang akan dikirim, kebanyakan berwarna merah, selama 3 hari periode Valentine’s Day (sehari sebelumnya, pada Valentine’s Day, sehari sesudahnya).
1. Sekitar 1 juta lembar kartu ucapan selamat hari valentine dikirimkan di seluruh dunia.
2. Wanita biasanya akan berbelanja lebih banyak di Valentine’s Day.
3. Guru merupakan penerima kartu ucapan paling banyak, lalu anak–anak, ibu, istri, pacar dan terakhir hewan peliharaan.
1. Hadiah paling fantastis yang melambangkan rasa cinta yang pernah ada di dunia adalah Taj Mahal yang terletak di India. Dibangun oleh raja Mughal untuk mengenang istrinya yang telah wafat.
2. Setiap Valentine’s Day tiba, kota Verona yang ada di Italia di mana Romeo dan Juliet (kisah cinta sepasang kekasih yang ditulis oleh Shakespeare) tinggal, menerima lebih dari 1000 surat cinta yang ditujukan pada Juliet.
3. Sekitar 3% pemilik hewan peliharaan akan memberikan kartu ucapan selamat hari valentine kepada hewan kesayangannya.
(photo: picswalls.com)