7 Manfaat Minyak Ikan bagi Tubuh

HUMBEDE.COM – Minyak ikan dibuat dari jenis ikan seperti tuna, salmon, mackerel, herring, trout dan sardin yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Minyak ikan mengandung asam lemak omega 3, tertama DHA dan EPA. Omega 3 inilah yang dipercaya memiliki banyak manfaat mulai dari mengurangi resiko serangan jantung, jantung koroner, hingga penyakit komplikasi.

Apa saja manfaat minyak ikan bagi tubuh? Yuk simak ulasannya berikut ini, semoga bisa menambah pengetahuan dan diterapkan dalam menu keluarga sehari-hari.

7 Manfaat Minyak Ikan bagi Tubuh

DAFTAR ISI

1.  Aterosklerosis

Plak yang muncul dan menyebar di arteri disebut aterosklerosis. Penyebabnya bisa karena kolesterol, lemak berlebih, dan komponen lainnya. Aterosklerosis terjadi saat sel yang melindungi pembuluh darah terluka dan menyebabkan plak yang lama kelamaan melebar dan merambat ke area lain.

Minyak ikan dengan asam lemak omega 3 mengurangi aktifitas dari pembentukan plak yang menyebabkan penyempitan arteri, sehingga mengurangi resiko terserang penyakit jantung.

2. Inflamasi

Asam lemak omega 3 tidak hanya baik untuk kesehatan jantung, namun juga untuk mengurangi rasa nyeri. Inflamasi dihubungkan dengan penyakit serius sepeeti kanker, gangguan imun dan alzheimer. Asam lemak omega 3 mengurangi inflamasi dengan mencegah produksi sinyal pro-inflamasi.

3. Artritis

Kemampuan minyak ikan tidak hanya baik untuk melindungi tubuh dari penyakit serius, namun juga mengurangi gejala dan rasa sakit yang diakibatkan artritis.

4. Anti Penuaan

Asam lemak omega 3 juga berfungsi sebagai obat anti penuaan. Asam lemak ini sangat aktif melindungi kromosom sehingga memperpanjang masa hidup sel. Ketika sebuah sel terbelah, maka DNA di dalamnya akan rusak. Dan ketika DNA telah rusak, maka sel tersebut tak mampu lagi membelah. Asam lemak omega 3 ini memperpanjang usia sel yang membelah sehingga DNA tidak akan rusak.

5. Penglihatan

Minyak ikan mengurangi resiko yang disebabkan penuaan dan degenerasi sel. Retina mata sebagian besar mengandung DHA yaitu sekitar 60%. Degenerasi sel retina ini menyebabkan kebutaan. Asam lemak omega 3 membantu otot mata tetap kuat dan menyediakan DHA yang dibutuhkan oleh mata.

6. Wanita Hamil

Manfaat asam lemak omega 3 juga dapat dirasakan oleh wanita hamil dan bayi yang belum lahir. Disarankan seorang wanita hamil mengkonsumsi 900 miligram minyak ikan setiap hari yang setara dengan 1 ekor salmon setiap hari.

Asam lemak omega 3 di dalamnya membuat otak bayi menjadi lebih sehat yang meningkatkan kecerdasan, sistem syaraf yang baik, penglihatan yang baik, dan menghindari masalah pasca kelahiran seperti infeksi bakteri. Hal ini dikarenakan retina dan sistem syaraf dibentuk oleh asam lemak omega 3, DHA, dan EPA. Manfaat untuk ibu hamil diantaranya mengurangi resiko kanker payudara.

7. Kesehatan Mental

Tidak hanya untuk kesehatan fisik, minyak ikan juga baik untuk kesehatan mental. Alzheimer adalah penyakit yang menyebabkan hilang ingatan, perubahan kepribadian, dan bahkan kematian.

Orang orang yang terserang alzheimer terbukti kekurangan protein LR11 yang menangkal racun yang menyerang neuron dalam otak. Asam lemak omega 3 meningkatkan produksi protein LR11 yang menyerang racun dalam neuron dan mencegah penyahkit alzheimer.

Minyak ikan juga memiliki manfaat menjaga fungsi dopamin dan serotonin dalam otak. Keduanya menyumbang peranan untuk mengurangi depresi, gangguan bipolar, dan schizophrenia.