Cara Membuat Chicken Nugget Sendiri

Chicken NuggeT

HUMBEDE.COMNugget merupakan salah satu makanan cepat saji yang berbahan utama mulai dari daging ayam, sayur, tahu, salmon, ikan, udang dan beberapa jenis lainnya. Jenis nugget yang paling disukai oleh masyarakat adalah nugget ayam.

Karena itulah, pada kesempatan kali ini kita akan mencoba membuat nugget ayam tersebut. Sesuai namanya, daging ayam adalah bahan utama untuk membuatnya.

Biasanya, makanan berwarna kuning keemasan, empuk dan renyah ini dijadikan sebagai menu sarapan pagi atau bekal anak ke sekolah. Tapi sejatinya, nugget bisa dimakan kapan saja baik itu pagi, siang atau malam hari.

Nugget merupakan salah satu makanan praktis yang bisa Anda temui dengan mudah di supermarket, tapi tetap saja memakan nugget hasil masakan sendiri tentu saja terasa jauh lebih nikmat.

Lagi pula, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak tenaga dan waktu karena cara buatnya yang sederhana, mudah dan menyenangkan.

Resep dan Cara membuat Nugget Ayam

Jadi, jika Anda punya waktu senggang kenapa tidak mencoba membuat chicken nugget sendiri? Nah, ini dia panduannya :

Bahan

  • 500 gram daging ayam
  • 2 butir telur ayam
  • 5 lembar roti tawar (hilangkan bagian coklat pinggirannya)
  • Sedikit margarin untuk mengoles loyang
  • ½ sdt lada bubuk (untuk anak-anak, bahan ini bisa dihilangkan)
  • 4 siung bawang putih (haluskan)
  • 1 sendok makan garam
  • Minyak goreng
  • Air matang

Bahan pelapis

  • 150 gram tepung roti
  • 2 butir telur (dikocok lepas)

Bahan pelengkap

  • Saos sambal atau mayonnaise
  • Mentimun, salada atau jenis sayur lainnya
  • Chicken NuggeT

Setelah semua bahan tersedia, Anda bisa langsung mengikuti langkah-langkah berikut:

Cara membuat

1. Langkah awal yang perlu Anda lakukan adalah menghaluskan daging ayam tanpa tulang menggunakan penggiling daging. Setelah daging siap digiling masukkan ke dalam satu mangkok.

2. Rendam roti tawar yang telah disediakan ke dalam air matang hingga lunak. Peras begitu lunak dan campurkan dengan daging ayam yang telah digiling.

3. Masukkan bawang putih yang sudah halus dan juga telur ke dalam adonan daging ayam. Aduk-aduk hingga semua bahan tercampur dengan rata.

4. Panaskan loyang yang telah diolesi sedikit margarin lalu masukkan adonan ke dalam loyang. Ratakan adonan dan kukus selama lebih kurang 20 menit. Angkat dan dinginkan.

5. Sambil menunggu adonan dingin, Anda bisa membuat pelapisnya yaitu kocok telur yang telah disediakan dalam satu mangkuk. Siapkan tepung dalam mangkok yang berbeda pula.

6. Setelah adonan dingin, saatnya Anda memotong adonan dengan bentuk sesuai selera.

7. Selanjutnya celupkan nugget yang telah dipotong ke dalam telur hingga rata dan gulingkan pada tepung roti sampai semuanya tertutupi tepung. Lakukan hal yang sama hingga habis.

8. Setelah semua nugget dioles, panaskan minyak dan goreng nugget hingga berubah warna menjadi keemasan. Angkat dan tiriskan.

9. Taruh di atas piring saji lengkap besama saus sambal ataupun mayonnaise. Jika perlu, Anda juga bisa menghidangkannya bersama mentimun ataupun jenis sayur lainnya.

**

Nah, itulah resep membuat nugget ayam sendiri dengan cara mudah, menyenangkan dan tentu saja dengan hasil yang nikmat.

Suguhkan nugget dalam kondisi panas sebagai makanan santai ataupun sebagai bekal anak Anda kesekolah. Anda juga bisa menyimpan sisanya dalam freezer agar bisa digunakan keesokan harinya.

Selamat mencoba!